600 hewan kurban di Medan diperiksa jelang Idul Adha

id Idul Adha 1440 H,Jelang Idul Adha ,Hewan kurban,Hewan kurban di Medan,Pemeriksaan hewan kurban di Medan,hewan kurban dip

600 hewan kurban di Medan  diperiksa jelang Idul Adha

Hewan kurban di Jalan Avros, Medan Polonia. (Antara Sumut/Nur Aprilliana Br Sitorus)

Medan (ANTARA) - Menjelang Hari Raya Idul Adha 1440 Hijriah, petugas kesehatan hewan dari Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Medan, Sumatera Utara melakukan pemeriksaan terhadap ratusan hewan kurban.

Kepala Klinik Hewan Kota Medan Labuhan Siregar, Rabu mengatakan, sebanyak 600 hewan kurban telah diperiksa kesehatannya mulai dari fisik, kebersihan, hingga umur hewan tersebut.

"Kita lakukan pemeriksaan hewan-hewan kurban di tempat pengumpul hewan kurban," katanya saat melakukan pemeriksaan di tempat penjualan hewan kurban, di Jalan Avros, Medan Polonia.

Ia menambahkan, pemeriksaan akan dilanjutkan pada H-2 Idul Adha, dibeberapa tempat seperti di Masjid, perusahaan, dan di lingkungan masyarakat.

Apabila ditemukan hewan kurban yang cacat, atau umurnya tidak cukup, maka petugas akan melarang hewan tersebut untuk dijual.

"Karena tidak akan diberikan surat kesehatan dan tanda pada tubuh hewan. Kita himbau pada pemiliknya untuk tidak diperjual belikan," tegasnya.