Novita Siap Harumkan Indonesia

id karateka

Novita Siap Harumkan Indonesia

Novita Ristiani. (FOTO ANTARA LAMPUNG/Gatot Arifianto)

Waykanan, Lampung, 30/1 (ANTARA) - Karateka Kabupaten Waykanan Provinsi Lampung, Novita Ristiani (12), menyatakan siap mengharumkan nama bangsa Indonesia di Penang, Malaysia, pada kejuaraan karate junior yang akan berlangsung sekitar Februari mendatang.
        
"Senang bisa mendapat kepercayaan bertanding di Malaysia. Karena itu, selain optimistis, menambah porsi latihan akan saya lakukan," kata pelajar SMPN 1 Baradatu itu, Senin, di Waykanan yang berada sekitar 200 km utara Kota Bandarlampung.
        
Putri pasangan Saibi dan Suharni, warga Kampung Banjarnegara, Kecamatan Baradatu itu akan mengikuti kejuaraan karate junior di negeri jiran setelah dirinya meraih Juara I kelas -35 kg pemula putri, pada Kejuaraan Daerah Institut Karatedo Nasional (Inkanas) Kapolda Cup Jawa Barat 2012.
        
Setelah lolos dalam seleksi daerah yang diselenggarakan Dinas Pemuda dan Olah Raga (Dispora Cup) Provinsi Lampung sekitar bulan Desember tahun 2011, Novi selanjutnya dikirim ke Bandung, Jawa Barat.
        
"Alhamdulillah, di sana juara pertama dan selanjutnya akan bertanding di Penang Cup, Malaysia," kata Novi.
        
Himpunan informasi, Dan I sabuk hitam yang sejak kelas IV SD itu mengikuti latihan olahraga beladiri di Inkanas Waykanan tersebut beberapa kali meraih prestasi, baik di tingkat daerah atau nasional.
        
Antara lain, Juara VI dan III Kejuaraan Nasional Karate Junior Piala Mendagri yang berlangsung di Makasar, Sulawesi Selatan tahun 2010 dan di Banjarbaru Kalimantan Selatan tahun 2011.
        
Lalu Juara III Open Tournamen Karate se-Provinsi Lampung tahun 2010 dan Juara VI Polsek Bukitkemuning, Lampung Utara tahun 2010.
        
Pelatih Novi, Rahmat, menegaskan akan melakukan pemusatan pelatihan kepada anak asuhnya tersebut menjelang pertandingan ke Malaysia sembari mengurus paspor bagi Novi.