Pria Saudi ditangkap di Jeddah usai serang penjaga konsulat Prancis

id Serangan Pisau,Konsulat Prancis,Nabi Muhammad

Pria Saudi ditangkap di Jeddah usai serang penjaga konsulat Prancis

Warga menyerukan slogan saat menyalakan api membakar spandukdengan bendera Prancis yang dicoret dalam aksi protes mengecam penerbitan kartun Nabi Muhammad di Prancis dan komentar Presiden Emmanuel Macron, di Peshawar, Pakistan, Senin, 26 Oktober 2020. (ANTARA FOTO/REUTERS/Fayaz Aziz/FOC/djo)

Dubai (ANTARA) - Seorang pria Arab Saudi ditangkap di Jeddah usai menyerang dan melukai seorang penjaga di konsulat Prancis dengan "senjata tajam", demikian laporan TV pemerintah.

Kedutaan Besar Prancis mengatakan konsulat menjadi sasaran "serangan pisau yang menarget seorang penjaga". Pernyataan itu menambahkan bahwa korban telah dibawa ke rumah sakit dan kondisinya tidak kritis.

"Kedutaan besar Prancis mengecam keras serangan terhadap properti diplomatik sebagai tindakan yang tidak dapat dibenarkan," menurut pernyataan kedutaan.


Sumber: Reuters