Pemkab Belitung targetkan 500.000 kunjungan wisatawan tahun 2020

id Belitung,wisata belitung

Pemkab Belitung targetkan 500.000 kunjungan wisatawan tahun 2020

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Belitung Jasagung Hariyadi. ANTARA/Kasmono

"Dengan adanya sebanyak 80 kegiatan pariwisata pada 2020 dan meningkatnya frekuensi penerbangan kami optimis bisa tercapai," kata Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Belitung Jasagung Hariyadi di Tanjung Pandan, Babel, Sabtu.
Belitung, Babel (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menargetkan sebanyak 500.000 kunjungan wisatawan ke daerah ini pada 2020.

"Dengan adanya sebanyak 80 kegiatan pariwisata pada 2020 dan meningkatnya frekuensi penerbangan kami optimis bisa tercapai," kata Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Belitung Jasagung Hariyadi di Tanjung Pandan, Babel, Sabtu.
Baca juga: Pemkab Belitung siapkan 80 kegiatan wisata menarik sepanjang 2020

Ia menjelaskan jumlah kunjungan wisatawan di Kabupaten Belitung hingga November 2019 mencapai 308.440 orang.

"Kondisi kunjungan wisatawan tahun ini cukup bagus dan trennya sejauh ini mengalami peningkatan," katanya.

Menurut dia, total kunjungan wisatawan Nusantara ke Belitung sebanyak 292.684 orang dan wisatawan mancanegara sebanyak 15.756 orang.

"Animo kunjungan wisatawan mancanegara tidak terlalu berpengaruh dengan adanya kenaikan harga tiket pesawat beberapa waktu lalu," ujarnya.

Ia mengatakan, pada Januari hingga Mei 2019 kunjungan wisatawan ke daerah itu sempat turun, diakibatkan kenaikan harga tiket pesawat dan penerapan bagasi berbayar.
Baca juga: Pemkab Belitung dongkrak kunjungan wisatawan akhir tahun 2019 ini

Namun, memasuki Mei hingga November 2019 tren kunjungan wisatawan ke daerah itu kembali membaik dan mengalami peningkatan.

"Kondisi ini juga dialami beberapa daerah lainnya seperti Bali yang sudah terkenal juga mengalami dampak yang sama penurunan jumlah kunjungan wisatawan," katanya.