Disporabudpar Susun Kamus Lampung Waykanan

id kamus, lampung

Disporabudpar Susun Kamus Lampung Waykanan

ILUSTRASI (Istimewa)

Way Kanan (ANTARA) - Kepala Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata Rusli Arsyad mengatakan pihaknya berupaya membangkitkan dan menyatakan kebudayaan daerah setempat di era globalisasi dengan menyusun kamus Lampung-Waykanan.

"Saat ini telah terkumpul sekitar tiga ribu bahasa Lampung, khususnya Waykanan, dan tengah kami konsultasikan berkaitan dengan tata letak dan desainnya karena nantinya wujudnya kamus yang berisi aksara Lampung, lafalnya dan terjemahan Indonesianya," jelas dia, Jumat, di Blambanganumpu saat dihubungi melalui telepon genggamnya, dari Liwa, Lampung Barat.

Menurut dia, kamus tersebut diadakan sehubungan Bupati Bustami Zainudin dan Wakil Bupati Raden Nasution Husin memiliki visi Kebudayaan Waykanan Bangkit, dimana setiap Jumat pegawai negeri sipil di lingkungan pemerintahan setempat diwajibkan berpakaian teluk belanga serta melayani publik dengan bahasa Lampung-Waykanan.

"Tetapi untuk bahasa terkadang belum dilaksanakan, karenanya perlu diingatkan dan ditingkatkan karena target pemimpin kita tahun depan penggunaan bahasa Lampung-Waykanan ditingkatkan, dari satu hari menjadi dua hari, lalu ditahun ke tiga menjadi tiga hari" terang dia seraya menjelaskan kamus tersebut nantinya dibagikan untuk kalangan PNS terlebih dahulu sehubungan keterbatasan anggaran cetak.

"Hanya ada sekitar Rp15 juta, jadi kira-kira hasil cetak kamus Lampung-Waykanan sejumlah kurang lebih seribu buku saja," tutur dia.

Berkaitan dengan cara lain membangkitkan bahasa Lampung-Waykanan bagi PNS atau masyarakat setempat yang multikultur, Rusli mengatakan pihaknya akan menjalin kerjasama dengan pihak radio atau media masa lokal guna menyampaikan sesering mungkin bahasa ibu daerah yang tereletak di timur Kabupaten Lampung Barat tersebut beserta artinya dalam bahasa Indonesia kepada masyarakat luas.

(Ant)