Maju Pilbup Mesuji, Deddy Irawan komitmen sejahterakan masyarakat

id Pilkadamesuji,Pilkada2024

Maju Pilbup Mesuji, Deddy Irawan komitmen sejahterakan masyarakat

Bakal calon bupati Mesuji Deddy Irawan saat mengembalikan berkas pendaftaran di DPC PDIP Mesuji. ANTARA/HO

Mesuji (ANTARA) - Bakal calon bupati Mesuji di Lampung, Deddy Irawan mengembalikan berkas pendaftaran di Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) kabupaten setempat, Kamis. 

Pada pengembalian formulir pendaftaran tersebut, Deddy Irawan yang mengenakan kemeja merah warna khas PDIP disambut hangat oleh Ketua DPC PDIP Mesuji Budi Chondrowati. 

"Hari ini saya jadwalnya mengembalikan berkas pendaftaran ke DPC PDIP Mesuji. Ini merupakan langkah awal saya untuk maju dalam Pilkada Serentak 2024 sebagai bakal calon bupati Mesuji," kata Deddy.

Ia menjelaskan, dirinya maju pada Pilkada Mesuji ini tentu untuk menyejahterakan masyarakat dan juga memajukan kabupaten tersebut. Komitmen ini, yang akan wujudkan ketika nantinya mendapat amanah dari masyarakat. 

"Yang paling penting yakni saya akan berkomitmen kepada masyarakat. Karena menjadi calon bupati harus mempunyai komitmen terhadap masyarakat," ujarnya pula. 

"Tentunya dalam menghadapi pilkada ini saya berharap agar dapat berjalan dengan aman, nyaman dan tenteram. Karena kita semuanya satu bagian jadi harus tetap solid menjalin hubungan silaturahmi dengan baik," ujarnya lagi.

Untuk bakal calon wakil bupati, kata Deddy, pihaknya masih menunggu keputusan dari partai politik pengusung. Namun, yang pasti, sosok bakal calon wakil tersebut harus satu visi dan misi dengan dirinya. 

"Kalau sekarang masih dalam penggodokan yang pasti tidak lama lagi. Syaratnya orang yang sudah dikenal dengan baik oleh masyarakat baik tokoh partai, tokoh masyarakat dan yang pasti satu visi misi dengan saya," katanya pula.