Kolaborasi PLN dan PMI gelar donor rarah, wujudkan kepedulian sesama

id lampung, pln, pmi, donor darahc

Kolaborasi PLN dan PMI gelar donor rarah, wujudkan kepedulian sesama

Kolaborasi PLN dan PMI Gelar Donor Darah, Wujudkan Kepedulian Sesama (ANTARA/HO-PLN)

Sangat bermanfaat terutama pada sisi kemanusiaan. Kolaborasi antara PLN dan PMI seperti ini sangat baik dan perlu dipertahankan, ujarnya

Bandarlampung (ANTARA) - PLN Unit Induk Distribusi (UID) Lampung berkolaborasi dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Lampung menyelenggarakan kegiatan donor darah.

Kegiatan kemanusiaan yang melibatkan puluhan pegawai dan Tenaga Alih Daya (TAD) di PLN UID Lampung dilaksanakan di Kantor PLN UID Lampung pada hari Selasa, 3 Oktober 2023.

Donor darah telah menjadi kegiatan yang rutin dilakukan PLN UID Lampung setiap 2-3 bulan. Hal itu menegaskan bahwa PLN sebagai perusahaan BUMN dengan Tata Nilai Akhlak selalu mengedepankan sisi kemanusiaan pada aktivitas bisnisnya.

Alim Prasojo, pegawai PLN UID Lampung yang menjadi peserta donor darah mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian sesama. Alim mengaku bangga karena PLN, tempatnya bekerja selalu andil dalam setiap kegiatan kemanusiaan, salah satunya pada penyelenggaraan donor darah tersebut.

"PLN dan PMI rutin melaksanakan kegiatan donor darah setiap 2 atau 3 bulanan. Bangga sekaligus senang menjadi pendonor karena setiap tetes darah kita bisa menjadi penyelamat nyawa bagi orang lain," ucap Alim.

Hal yang sama diungkapkan Angga Priambawa. Dia merupakan "Punggawa" kelistrikan yang juga sebagai pendonor. Menurut Angga, donor darah seperti candu bagi dirinya, karena setiap selesai donor, Angga selalu merasakan tubuhnya menjadi fit kembali.

"Ini donor yang ke-10, saya selalu mengikuti kegiatan donor darah yang diselenggarakan PLN dan PMI. Kegiatan ini sangat positif karena kita berkesempatan untuk berbagi manfaat kepada sesama," ungkap Angga.

Begitu pun Syafrudin, pegawai PLN yang juga selaku pendonor mengaku telah ke-14 kalinya mengikuti donor darah yang diselenggarakan di Kantor PLN UID Lampung tempatnya bekerja.

"Sangat bermanfaat terutama pada sisi kemanusiaan. Kolaborasi antara PLN dan PMI seperti ini sangat baik dan perlu dipertahankan," ujarnya.

Sementara, Risqha Rumsi selaku dokter PMI mengatakan PMI menargetkan sebanyak 40 kantong darah dapat terkumpul dari PLN UID Lampung.

"Kegiatan donor di PLN UID Lampung rutin dilakukan. Semoga kolaborasi seperti ini dapat terus terjalin lebih baik lagi  sehingga karyawan PLN juga dapat berkesempatan untuk saling membantu terutama pada masyarakat yg membutuhkan darah," tuturnya.

Dia juga memaparkan beberapa tips yang perlu diperhatikan pendonor sebelum melakukan donor darah, di antaranya tubuh harus dalam kondisi sehat dan fit, Istirahat cukup, lebih dari empat jam, makan makanan yang bergizi.

Bagi pendonor perempuan, tidak dalam kondisi hamil atau menstruasi, pendonor tidak sedang mengkonsumsi obat-obatan, lebih dari 60 hari sejak donor sebelumnya dan usia pendonor mulai 17 tahun hingga 60 tahun.