Wamenkes minta masyarakat Jambi tidak lagi berobat ke LN

id Pemprov Jambi,RSUD Raden Mattaher Jambi, Graha Utama, lengkap fasilitasnya,Antara Lampung,Lampung Update

Wamenkes minta masyarakat Jambi tidak lagi berobat ke LN

Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono Harbuwono di Jambi Selasa, usai meresmikan Gedung Graha Utama Masjchun Sofwan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Raden Mattaher Jambi yang juga dihadiri Gubernur Al Haris dan Wakil Gubernur Abdullah Sani serta para pejabat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda).(ANTARA/nanang mairiadi)

Jambi (ANTARA) - Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono Harbuwono meminta masyarakat Jambi tidak lagi berobat keluar negeri karena bisa memanfaatkan layanan kesehatan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Raden Mattaher Jambi yang fasilitasnya sudah cukup lengkap.

Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono Harbuwono di Jambi Selasa, meminta masyarakat berobat di dalam negeri saja usai meresmikan Gedung Graha Utama Masjchun Sofwan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Raden Mattaher Jambi.

Dante mengatakan RSUD Raden Mattaher Jambi mampu bersaing dengan rumah sakit lainnya dan dengan fasilitas yang lengkap sehingga bisa membuat masyarakat dapat berobat di Jambi tanpa harus keluar negeri seperti ke Malaysia, Singapura serta tempat lainnya.

Ia mengatakan fasilitas dan tenaga medis RSUD Raden Mattaher sudah lengkap dan sudah mandiri.

Sasaran diresmikannya Gedung Graha Utama Masjchun Sofwan di RSUD Raden Mattaher Jambi adalah pemberian fasilitas lengkap sebagai rumah sakit rujukan yang membuat rumah sakit ini menjadi tingkat paripurna dalam memberikan pelayanan kesehatan.

Pelayanan itu seperti penanganan kasus bedah jantung terbuka, stroke, diabetes, kanker dan cuci darah.

Gedung ini merupakan gedung eksekutif yang dilengkapi dengan fasilitas lengkap seperti poliklinik dan medical check up terbaik maka diharapkan dengan dibukanya graha utama agar masyarakat percaya berobat di Jambi dan tidak perlu lagi keluar negeri.

 




 

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Wamenkes minta masyarakat tidak lagi berobat keluar negeri