Positif COVID-19 di Lampung bertambah empat kasus, meninggal satu orang

id COVID-19,Dinkes,Lampung,Bandarlampung,Corona,Virus corona

Positif COVID-19 di Lampung bertambah empat kasus, meninggal satu orang

Ilustrasi: Satuan tugas (Satgas) COVID-19 Bandarlampung memakamkan jenazah pasien terpapar COVID-19. (ANTARA/Ho-Humas Kodim 0410/KBL)

Kita akan terus menjaga agar tren penurunan kasus COVID-19 dengan melakukan pengawasan protokol kesehatan dan kondisi kesehatan masyarakat di pintu masuk, kata Reihana

Bandarlampung (ANTARA) - Dinas Kesehatan Lampung mencatat kasus positif COVID-19 di provinsi ini bertambah empat pasien, sementara pasien meninggal akibat virus corona ada satu orang.

"Ada tambahan empat kasus baru, tiga dari Bandarlampung dan satu kasus lainnya dari Tulangbawang Barat," kata Kepala Dinas Kesehatan Lampung, Reihana, di Bandarlampung, Selasa.

Dia menyebutkan keempat pasien yang terkonfirmasi positif tersebut didapatkan dari hasil penelusuran (tracing) tiga orang dan satu di antaranya merupakan kasus baru.

Baca juga: Apindo-OJK Lampung gelar vaksinasi COVID-19 di Pringsewu

"Dengan tambahan kasus empat pasien positif ini total kasus COVID-19 di Lampung berjumlah 49.651," kata dia.

Selain terdapat penambahan kasus konfirmasi positif, Reihana mengatakan pasien COVID-19 yang meninggal dunia bertambah satu orang yang berasal dari Bandarlampung.

"Total kasus kematian akibat COVID-19 dengan tambahan satu pasien ini berjumlah 3.821," kata dia.

Sedangkan untuk pasien COVID-19 yang telah dinyatakan selesai isolasi berjumlah 45.416 setelah terdapat dua orang yang dinyatakan sembuh.

Baca juga: Wali Kota Bandarlampung minta warga kurangi mobilitas saat Natal dan tahun baru

Sementara itu, guna mengantisipasi lonjakan kasus COVID-19 yang sudah melandai dalam beberapa bulan terakhir, Pemprov Lampung akan memberlakukan pengetatan di pintu masuk kedatangan ke wilayah ini.

"Kita akan terus menjaga agar tren penurunan kasus COVID-19 dengan melakukan pengawasan protokol kesehatan dan kondisi kesehatan masyarakat di pintu masuk," kata Reihana.