Gubernur Lampung ingatkan pentingnya terapkan protokol kesehatan tahapan pilkada

id gubernur Lampung Arinal, hut Lampung selatan, pilkada serentak, protokol kesehatan,pilkada covid

Gubernur Lampung ingatkan pentingnya terapkan protokol kesehatan tahapan pilkada

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi. (ANTARA/HO)

Jangan ada klaster baru setelah pelaksanaan pilkada
Lampung Selatan (ANTARA) - Gubernur Lampung Arinal Djunadi mengingatkan kembali pentingnya menerapkan protokol kesehatan pada setiap tahapan pilkada terutama pada masa kampanye saat ini. 

"Jangan ada klaster baru setelah pelaksanaan pilkada. Mari kita bersama-sama menjaga kesehatan dengan pengamanan dan pencegahan COVID-19," kata Arinal di sela HUT ke-64 Kabupaten Lampung Selatan, di Kalianda, Senin.

Gubernur Arinal  menyebutkan delapan kabupaten dan kota di Lampung akan menggelar pesta demokrasi Pilkada Serentak 2020.

Terkait pilkada serentak pada 9 Desember 2020, Arinal meminta  agar tetap menerapkan protokol kesehatan di setiap tahapan.

Menurutnya, pilkada adalah proses demokrasi yang sangat strategis bahkan ekstra strategis karena kali ini diselenggarakan di tengah pandemi. 

Gubernur mengingatkan, jangan sampai unsur penyelenggara seperti KPU dan Bawaslu lalai dalam mematuhi protokol kesehatan di tengah pilkada nanti.

Ia juga meminta tak hanya kabupaten dan kota, tapi  provinsi juga harus punya andil dalam menyukseskan pilkada serentak pada Desember 2020.

Gubernur Lampung itu menginginkan seluruh unsur secara bersama-sama dapat menjalankan tugas dan berkoordinasi dengan instansi terkait guna menyukseskan jalannya pilkada.

"Seluruh paslon harus mematuhi pakta integritas dan Peraturan KPU Nomor 13 Tahun 2020 khususnya komitmen untuk mematuhi protokol kesehatan dalam pelaksanaan kampanye," katanya pula. 
Baca juga: Bawaslu nilai rekapitulasi suara secara elektronik timbulkan sengketa
Baca juga: NasDem minta kampanye paslon yang diusung terapkan protokol kesehatan