Bupati petahana Pesawaran daftar bacabup ke PDI Perjuangan

id Pesawaran, pdi perjuangan, pdi, cabup, bupati pesawaran, daftar calon bupati, penjaringan, emir

Bupati petahana Pesawaran daftar bacabup ke PDI Perjuangan

Bupati Pesawaran Dendi Ramadhan Kaligis saat melakukan pendaftaran sebagai calon kepala daerah melalui PDI Perjuangan Kabupaten Pesawaran. (Foto : Antaralampung/Dok/PDIP Pesawaran)

Walaupun saya kader Partai Demokrat, tetap saja harus melakukan komunikasi kepada partai lainnya, kata Dendi
Bandarlampung (ANTARA) - Bupati Pesawaran, yang juga kader Partai Demokrat, Dendi Ramadhona Kaligis mendaftarkan diri sebagai bakal calon bupati Pesawaran periode 2019-2024 lewat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

“Saya di sini mendaftarkan diri sebagai balon kepala daerah melalui PDI Perjuangan. Semuanya saya serahkan ke partai selaku yang memiliki wewenang penuh keputusan apakah akan diusung atau tidak,” kata Dendi yang merupakan bupati petahana, di Pesawaran. Senin. 

Menurutnya, pendaftaaran pada hari pertama penjaringan bakal calon kepala daerah (balonkada) periode 2019-2024 ini untuk meneruskan pembangunan yang ada di Kabupaten Pesawaran.

Saat disinggung mengenai pendampingnya saat pilkada serentak pada 2020 mendatang, Dendi menyatakan semuanya diserahkan kepada partai pengusung. 

“Saya sih maunya tidak cerai dengan bung Eriawan pada Pilkada 2020 mendatang. Dan kalau bisa muncul Dermawan (Dendi Ramadona-Eriawan, red) Jilid II,” katanya. 

Dendi mengharapkan, DPP atau DPD PDI Perjuangan bisa memberikan mendukung kepada dirinya sebagai calon kepala daerah dan wakil kepala daerah untuk maju pada Pilkada Kabupaten Pesawaran 2020, khususnya yang memiliki potensi untuk memenangi pilkada tersebut. 

“Walaupun saya kader Partai Demokrat, tetap saja harus melakukan komunikasi kepada partai lainnya,” kata Dendi.

Sedangkan Wakil Bupati Eriawan yang hadir mendampingi Dendi Ramadhona dalam penjaringan, mengatakan, tetap maju mendaftarkan diri sebagai calon wakil bupati.

“Kalau diziinkan oleh Ketua DPC PDI Perjuangan, serta mendapat dukungan dari rakyat dan ridha dari Allah SWT, saya siap untuk meneruskan lima tahun mendatang,” ungkapnya.