Nilai Impor Lampung Turun 25 Persen

id nilai impor lampung turun

Nilai Impor Lampung Turun 25 Persen

Aktivitas bongkar muat di Pelabuhan Panjang stagnan ( FOTO ANTARA LAMPUNG/Hisar Sitanggang)

...Nilai impor Oktober 2017 tersebut lebih rendah 15,11 juta dolar AS atau turun 7,52 persen jika dibanding periode yang sama tahun lalu, Yeane...
Bandarlampung  (ANTARA LAMPUNG) - Nilai impor Provinsi Lampung pada Oktober 2017 mencapai 185,82 juta dolar Amerika Serikat atau mengalami penurunan 25,05 persen dibanding September 2017.

"Nilai impor Oktober 2017 tersebut lebih rendah 15,11 juta dolar AS atau turun 7,52 persen jika dibanding periode yang sama tahun lalu," kata Kepala Badan Pusat Statistik Provinsi Lampung, Yeane Irmaningrum, di Bandarlampung, Kamis (16/11)

Ia mengatakan bahwa penurunan impor pada Oktober 2017 ini lebih banyak terjadi pada aneka barang-barang di luar lima golongan barang utama yang kumulatif penurunannya mencapai 83,68 persen. Menurutnya, adapun barang yang termasuk lima golongan barang utama yang mengalami penurunan hanyalah binatang hidup dengan penurunan sebesar 2,37 persen.

Kontribusi lima golongan barang utama terhadap total impor Provinsi Lampung pada Oktober 2017 mencapai 68,45 persen, dengan rincian sebagai berikut: binatang hidup 9,02 persen; ampas/sisa industri makanan 7,51 persen; mesin-mesin/pesawat mekanik 4,95 persen; besi dan baja 1,51 persen; dan pupuk 1,13 persen.

Yeane menambahkan, negara pemasok barang impor ke Provinsi Lampung pada Oktober 2017 menurut kelompok negara utama berasal dari Saudi Arabia sebesar 53,82 juta dolar; Amerika Serikat 52,47 juta dolar; Australia 17,26 juta dolar, Argentina 8,81 juta dolar dan Tiongkok 8,15 juta dolar.

Sementara itu, nilai ekspor Provinsi Lampung selama Oktober 2017 mencapai 392,86 juta dolar Amerika Serikat atau naik 30,95 persen dari nilai ekspor pada bulan sebelumnya.

"Nilai ekspor Oktober 2017 jika dibandingkan dengan Oktober 2016 yang tercatat 372,29 juta. Hal ini juga mengalami kpnaikan 5,52 persen," kata Yeane.

(ANTARA)