Jumlah pengunjung kebun binatang Ragunan capai 29 ribu

id Natal 2023,Taman Margasatwa Ragunan,libur Natal

Jumlah pengunjung kebun binatang Ragunan capai 29 ribu

Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan ramai pengunjung pada H-1 hari raya Natal, Minggu (25/12/2023). ANTARA/Arif Prada.

Jakarta (ANTARA) - Staf Pelayanan dan Hubungan Masyarakat (Humas) Taman Margasatwa Ragunan Wahyudi Bambang mengatakan jumlah pengunjung kebun binatang tersebut mencapai 29.927 pada H-1 Hari Raya Natal.

 

"Kami mencatat hingga pukul 11.00 WIB sebanyak 4.534 pengunjung mendaftar melalui online dan 25.393 pengunjung yang membeli secara offline," kata Wahyudi saat dihubungi Antara di Jakarta, Minggu.

Tercatat sebanyak belasan ribu pengunjung mendatangi Taman Margasatwa pada Minggu membawa 4.962 kendaraan roda dua, 2.326 kendaraan roda empat, 50 Bus dan 136 menggunakan sepeda.

 

Lebih lanjut Wahyudi mengatakan sebanyak 952 orang telah mengunjungi Taman Satwa Anak (TSA) dan 708 orang mengunjungi Pondok Pengayom Satwa (PPS) hingga pukul 11.00 WIB hari ini 24 Desember 2023.

Wahyudi menambahkan untuk warga yang ingin mengunjungi Taman Margasatwa Ragunan, jam buka mulai dari 07.00 WIB hingga 16.00 WIB serta harga tiket Rp4 ribu untuk dewasa dan Rp3.000 untuk anak-anak menggunakan JakCard.

 Tak hanya itu Wahyudi juga memberikan himbauan bagi para pengunjung untuk tidak merokok ataupun menggunakan rokok elektrik.
  Hal tersebut dikarenakan banyak pengunjung yang datang ke Taman margasatwa Ragunan untuk menikmati kesejukan serta udara bersih yang jarang ditemukan di ibu kota.
 
Pihak Ragunan juga telah memberikan sosialisasi dalam bentuk tulisan di setiap pintu masuk dan pengeras suara yang disiarkan setiap beberapa menit sekali.
 

“Kami telah memasang beberapa plang himbauan di setiap pintu masuk dan beberapa titik di dalam Taman margasatwa ragunan ya, soalnya kan banyak warga yang ke sini selain untuk melihat satwa tapi juga menikmati udara yang sejuk,” ujar Wahyudi.

  Dengan demikian Wahyudi berharap pengunjung dapat mematuhi peraturan demi menjaga kenyamanan dan keselamatan bersama pada libur Natal kali ini.





Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Jumlah pengunjung Taman Margasatwa Ragunan capai 29 ribu