Warga Korban Tsunami Dapat Bantuan Sarana Air Bersih

id tsunami Selat Sunda, korban tsunami Selat Sunda

Warga Korban Tsunami Dapat Bantuan Sarana Air Bersih

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) membantu sarana air bersih siap minum bagi warga terdampak tsunami Selat Sunda, di Desa Way Muli Timur, Kecamatan Rajabasa dan beberapa lokasi lain di Kabupaten Lampung Selatan, Minggu (20/1/2019). (Istimewa)

Lampung Selatan (Antaranews Lampung) - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) membantu sarana air bersih siap minum bagi warga terdampak tsunami Selat Sunda, di Desa Way Muli Timur, Kecamatan Rajabasa dan beberapa lokasi lain di Kabupaten Lampung Selatan.
         
Menurut informasi dari staf Dinas Kominfo Lampung Selatan, di Kalianda, Selasa, serah terima bantuan sarana air bersih siap minum dari Kementerian ESDM telah dilaksanakan di Desa Way Way Muli Timur, setelah instalasi sarana air bersih itu sudah selesai dibangun dan diserahkan kepada Pemkab Lampung Selatan melalui Disperindag oleh Staf Setjen dan pihak rekanan.
         
Sarana air bersih itu sudah bisa dipakai oleh masyarakat pada hunian sementara di Desa Way Muli Timur, Kecamatan Rajabasa, Lampung Selatan.
         
Sedangkan dua unit lagi, akan dibangun di Wisma Atlet dan Eks Hotel 56 Kalianda, Lampung Selatan yang menjadi tempat penampungan sementara warga korban terdampak tsunami, terutama yang rumahnya hancur dan rusak tak dapat ditinggali lagi.
         
Instalasi penjernih air tersebut mempunyai kapasitas 300 liter per jam.
         
Hingga kini, bantuan kemanusiaan untuk korban terdampak tsunami Selat Sunda di Lampung Selatan masih terus berdatangan.