Gubernur Lampung: Keberlanjutan program kunci suksesnya pembangunan

id Pemprov Lampung, pembangunan daerah lampung, perencanaan pembangunan lampung

Gubernur Lampung: Keberlanjutan program kunci suksesnya pembangunan

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi saat memberi sambutan dalam Musrembang RKPD 2025. ANTARA/HO-Pemprov Lampung.

Jadi kita tidak selalu berulang dari awal sehingga tugas pembangunan untuk kemajuan serta kesejahteraan bisa terus berjalan
Bandarlampung (ANTARA) - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengatakan bahwa keberlanjutan pelaksanaan program di daerah menjadi kunci suksesnya pembangunan ekonomi di wilayahnya. 
 
"Salah satu kunci sukses dari pelaksanaan pembangunan daerah adalah adanya keberlanjutan program. Jadi kita tidak selalu berulang dari awal, sehingga tugas pembangunan untuk kemajuan serta kesejahteraan bisa terus berjalan meski periode kepemimpinan berganti," ujar Arinal Djunaidi di Bandarlampung, Rabu.
 
Ia mengatakan penyusunan Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) 2025 sebagai penjabaran Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025-2045 menjadi bentuk komitmen pemerintah daerah untuk memperkuat fondasi transformasi pembangunan daerah serta melanjutkan program yang telah berjalan.
 
"Dan penyusunan ini harus disesuaikan dengan sasaran-sasaran pembangunan daerah yang telah disusun untuk mewujudkan kualitas hidup masyarakat yang lebih baik," katanya.
 
Dia pun meminta seluruh pihak untuk ikut serta menjalankan program yang ada guna memajukan daerah serta meningkatkan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat Lampung. 
 
"Saya mengajak seluruh pihak dan pemangku kepentingan pembangunan untuk selalu optimis meraih kemajuan dan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat Lampung, sehingga visi rakyat Lampung dan cita-cita pembangunan nasional dapat diwujudkan bersama," ucap dia.
 
Menurut dia, kerja sama seluruh pihak itu, selain bisa membangun daerah juga bisa ikut serta menurunkan kemiskinan, mengembangkan potensi ekonomi daerah hingga meningkatkan kualitas sumber daya manusia.
 
"Saya mendorong generasi muda juga untuk bisa menjadi seseorang yang berkarakter positif, berakhlak, berbudaya, cinta tanah air serta lingkungan dan religius untuk mewujudkan pembangunan Lampung yang sejahtera, maju, merata dan berkelanjutan di 2045 dan Indonesia emas," tambahnya.

Baca juga: Gubernur Lampung: Bola tak sebatas pertandingan tapi wujud kebersamaan

Baca juga: Gubernur Lampung sebut pawai kendaraan hias sebagai wujud gotong royong

Baca juga: Gubernur Lampung sebut kasus DBD akan dikendalikan