BMKG sebut data historis catat 10 kali gempa merusak terjadi di Maluku

id BMKG ,Gempa Maluku ,Peringatan dini tsunami

BMKG sebut data historis catat 10 kali gempa merusak terjadi di Maluku

Peta data historis gempa bumi di wilayah Maluku. (ANTARA/HO-BMKG)

Jakarta (ANTARA) - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyampaikan data historis mencatat sebanyak 10 kali gempa bumi merusak terjadi di wilayah Maluku.

Dilansir dari pernyataan resmi BMKG yang diterima di Jakarta, Selasa, menyebutkan wilayah Maluku pernah mengalami gempa merusak pada tahun 1983 dengan magnitudo 8,1, tahun 1987 (M6,8), 1992 (M7), 1995 (M7), 1998 terjadi dua kali gempa M6,5 dan M7. Kemudian, pada 2005 berkekuatan M7,1, kemudian pada 2009 (M7,2), 2019 (M7,7), 2021 (M5,6).