Vardy kembali cetak gol

id leicester,crystal palace,liga inggris,jamie vardy,kelechi iheanacho

Vardy kembali cetak gol

Penyerang Leicester City, Jamie Vardy, melakukan selebrasi usai mencetak gol keduanya ke gawang Crystal Palace dalam laga lanjutan Liga Inggris tanpa penonton di tengah pandemi COVID-19 di Stadion King Power, Leicester, Inggris, Sabtu (4/7/2020). (ANTARA/REUTERS/POOL/Jason Cairnduff)

Jakarta (ANTARA) - Jamie Vardy menyudahi puasa gol dan mengantarkan Leicester City kembali ke jalur kemenangan dengan menundukkan tamunya Crystal Palace 3-0 dalam laga pekan ke-33 Liga Inggris tanpa penonton di tengah pandemi COVID-19 di Stadion King Power, Sabtu.

Vardy mengemas dwigol dalam laga tersebut, menyusul gol pembuka keunggulan yang dicetak Kelechi Iheanacho untuk memetik kemenangan pertama Leicester semenjak musim dilanjutkan di tengah pandemi COVID-19.

Bahkan, gol pertamanya ke gawang Palace di laga itu membuat Vardy kini menembus jajaran elit pemain yang memiliki koleksi 100 gol di Liga Premier.

Kemenangan Leicester membuat tim besutan Brendan Rodgers itu memantapkan posisi mereka di urutan ketiga klasemen dengan koleksi 58 poin, sedangkan Palace (42) harus rela turun ke urutan ke-13, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.