IDI Cabang Bandarlampung buka layanan konsultasi COVID-19

id idi bandarlampung, layanan gratis covid-19, virus corona

IDI Cabang Bandarlampung buka layanan konsultasi COVID-19

Poster digital layanan konsultasi gratis terkait COVID-19 dari IDI (Ikatan Dokter Indonesia) Cabang Bandarlampung selama masa pandemi Corona di Kota Bandarlampung. (Antara Lampung/ IDI Bandarlampung) (Antara Lampung/HO)

Bandarlampung (ANTARA) -
Ikatan Dokter Indonesia Cabang Bandarlampung berinisiatif meluncurkan layanan konsultasi kesehatan gratis seputar wabah penyakit pandemik global virus coronabaru (COVID-19) bagi warga Kota Tapis Berseri Bandarlampung.

Inisiasi layanan pratama konsultasi melalui jejaring aplikasi perpesanan singkat WhatsApp (WA) ini dikemas bagian dari tajuk bakti IDI Bersama Rakyat Lawan COVID-19.

Ketua IDI Cabang Bandarlampung, dr. Aditya saat dikonfirmasi di Bandarlampung,  Rabu, membenarkan informasi yang beredar di jejaring media sosial. 

Menurutnya, apa yang dilakukan ini diharapkan dapat membantu warga. "Silahkan mas, mudah-mudahan sedikit membantu masyarakat yang membutuhkan," ujarnya.

Terpisah, Salsa Della Adinda, warga Bumi Waras, Telukbetung Selatan, mahasiswi Politeknik Negeri Lampung turut mengapresiasi langkah mulia itu. 

Ia yang turut serta dalam kegiatan kemanusiaan Solidaritas Melawan COVID-19 gelaran Pejuang Bravo Lima (PBL) Lampung dan organ jejaring pada 26 Maret 2020 lalu itu berpendapat, layanan konsultasi gratis inisiasi IDI Cabang Bandarlampung ini merupakan terobosan program bagus. 

"Iya, kalau pendapat Salsa konsultasi gratis ini program yang bagus Bang, apalagi sekarang kan lagi lock down kita dihimbau harus dirumah, dan konsultasi ini bisa melalui WA. Sangat efektif untuk masyarakat Provinsi Lampung terutama Bandarlampung," ujar Salsa via pesan singkat, dihubungi Rabu malam. 

"Kami para dokter dari IDI Cabang Bandar Lampung siap memberikan konsultasi gratis terkait COVID-19 via WhatsApp. Tidak perlu lagi antri di RS/Klinik/Puskesmas, aman dari paparan virus," pengumuman publik IDI Cabang Bandar Lampung lewat poster digital.

Lengkap tertera, jadwal konsultasi setiap hari Senin hingga Minggu. Untuk hari Senin, pukul 08.00-14.00 WIB, warga kota bisa konsultasi dengan dr. Aditya M.Biomed di WA 08127934120.

Siangnya, dengan dr. Winda Trijayanthi, UMKK, pukul 13.00-15.00 WIB, di nomor 085266558000. Lanjut malam harinya, pukul 21.00-23.00 WIB dengan  dokter spesialis anak, dr. Fedriyansyah, M.Kes, Sp.A., di nomor 081369262412.

Hari Selasa, pagi hingga siang kembali dengan dr. Aditya, jam dan nomor yang sama. Menyusul menjelang siang, turut bersiaga dr. Intan Kusuma Dewi, pukul 10.00-12.00 WIB, di 085279270000.

Siang pukul 13.00-15.00 WIB, giliran dr. Hilda Fitri melanjutkannya, di nomor 081279399443. Dan malamnya, ada dr. Fedriyansyah kembali berjaga, di jam dan nomor yang sama.

Lanjut Rabu, jadwal pagi masih dengan dr. Aditya, dan malam masih dengan dr. Fedriyansyah, nomor dan jam yang sama. Di selanya, ada dr. Ratna Dewi Puspitasari, Sp.OG., di 081367155786, pukul 20.00-22.00 WIB. 

Untuk Kamis, pada pagi hingga siang bertemu lagi dengan dr. Aditya. Jeda dua jam, pukul 16.00-18.00 WIB, ada dr. Sri Aryanti, di nomor 08127942121. Dan dr. Fedriyansyah kembali menyapa malamnya, jam dan nomor yang sama. 

Di Jum'at, tetap dengan dr. Aditya, pagi hingga siang dan dr. Fedriyansyah di jelang malam, nomor dan jam sama.

Berikut di Sabtu, selain dr. Aditya dan dr. Fedriyansyah di posisinya, ada pula dokter spesialis patologi anatomi, dr. Resti Arania, Sp.PA., bersiap di pukul 13.00-15.00 WIB, di 085380672970.

Diteruskan oleh dokter spesialis obstetri dan ginekologi (kebidanan dan kandungan) dr. Ratna Dewi Puspitasari, Sp.OG., sama dengan jadwal Rabu. 

Terakhir, meski akhir pekan, darma bakti garda terdepan dalam melawan pandemi Corona di dunia ini di wilayah Kota Bandarlampung terutama, IDI Cabang Bandarlampung mensiagakan dr. Isura Febrihartari di 082372009944, Minggu siang, pukul 13.00-15.00 WIB.

Dan ada dokter spesialis ortopedi dan traumatologi, dr. Aswedi Putra, Sp.OT., di nomor 08117209010 akan menyapa warga, Minggu pukul 16.00-18.00 WIB.