Objek Wisata Pantai Lampung dipadati Pengunjung

id obyek wisata lampung, pasir putih, pulainpasir

Objek Wisata Pantai Lampung dipadati Pengunjung

Ilustrasi objek wisata Pantai Pasir Putih, Kabupaten Lampung Selatan disesaki pengunjung saat libur (ANTARA LAMPUNG/Roy BP)

Dahulu pantai ini, merupakan favorit warga Lampung untuk dikunjungi. Hingga sekarang juga masih cukup ramai dikunjungi warga untuk melihat susana serta keindahan pantainya,
Bandarlampung (Antara Lampung) - Sejumlah objek wisata pantai di Lampung Selatan dan Kabupaten Pesawaran ramai dan dipadati pengunjung yang mengisi liburan natal 2017.

Berdasarkan pantauan, Senin, menunjukkan sejumlah objek wisata pantai di kawasan Lampung Selatan pada jalur utama Jalan Lintas Sumatera dipadati pengunjung.

Pengunjung tak hanya berasal dari sejumlah wilayah di Lampung saja, tetapi juga warga dari berbagai daerah di luar Lampung, seperti Palembang, Jakarta, Bengkulu, Bandung, dan beberapa kota di Jawa dan Sumatera.

Terdapat beberapa objek wisata pantai di sepanjang Jalan Lintas Sumatera mulai dari Panjang Bandarlampung hingga perbatasan dengan Kabupaten Lampung Selatan, seperti pantai Pasir Putih dan Pulau Pasir, dan Slaki.

Kepadatan pengunjung terjadi di tiga lokasi objek wisata pantai itu mengingat dapat dijangkau dengan menggunakan kendaraan pribadi maupun umum.

Jalan utama menuju objek wisata pantai itu selalu padat dan kerap terjadi kemacetan terutama pada jam berangkat dan pulang pagi, siang maupun sore hari.

Pengunjung pantai Pasir Putih Nawang (47) warga Bandarlampung mengatakan mengunjungi pantai yang sempat menjadi ikon objek wisata pantai di Lampung itu, sangat menikmati keindahan pantai tersebut meski tak sebagus beberapa tahun lalu.

"Dahulu pantai ini, merupakan favorit warga Lampung untuk dikunjungi. Hingga sekarang juga masih cukup ramai dikunjungi warga untuk melihat susana serta keindahan pantainya," kata dia.

Ia mengakui sejak kecil telah mengunjungi pantai yang letaknya berbatasan dengan Kota Bandarlampung. Kondisi pantai meski tak seindah beberapa tahun lalu, tetapi masih layak untuk dikunjungi masyarakat untuk mengisi liburan.

"Airnya sekarang tak sejernih beberapa tahun lalu. Dulu masih banyak terlihat ikan-ikan dan terumbu karang. Apalagi di lokasi pantai terdapat pabrik besar sehingga merusak pemandangan alam," jelasnya.

Rodiyah warga Bandarlampung lainnya mengatakan sangat menikmati suasana pantai Pasir Putih yang cukup melegenda bukan hanya bagi kalangan masyarakat Lampung tapi juga beberapa provinsi lainnya di Sumatera, Banten, dan Jakaarta.

Apalagi, lanjutnya, tidak jauh dari lokasi pantai terdapat beberapa pulau yang cukup indah untuk dikunjungi seperti Pulau Condong.

"Cukup dengan membayar Rp15.000 per orang dengan menggunakan perahu getek, kita bisa mengunjungi pulau tersebut," ujarnya pula.

Sementara itu, Pantai Mutun, Duta Wisata dan Pantai Ringgung, Pantai Kelapa Rapet serta beberapa kawasan wisata pantai di sekitarnya juga ramai pengunjung.

Provinsi Lampung saat ini telah menjadi alternatif kawasan wisata untuk berlibur bagi warga di Jakarta dan sejumlah kota besar lain, antara lain untuk mengunjungi sejumlah pulau, wisata pantai, maupun kawasan wisata alam di hutan Way Kambas, Lampung Timur dan Gunung Anak Krakatau di Selat Sunda, Lampung Selatan.