BI: Uang Kartal Masuk KBI Turun

id BI, Uang, Kartal, Masuk KBI Turun, Bank, Bandarlampung

BI: Uang Kartal Masuk KBI Turun

Logo Bank Indonesia (BI). (Dokumentasi Bank Indonesia (BI).

"Setelah sempat mengalami penurunan pada triwulan I 2011, jumlah uang kartal yang keluar dari KBI menunjukkan peningkatan tajam,".
Bandarlampung (ANTARA LAMPUNG) - Jumlah uang kartal yang masuk (inflow) ke Kantor Bank Indonesia (KBI) Bandarlampung selama triwulan II 2011 tercatat Rp1,29 triliun, atau turun 14,17 persen dibandingkan triwulan sebelumnya yang mencapai Rp1,5 triliun.

"Setelah sempat mengalami penurunan pada triwulan I 2011, jumlah uang kartal yang keluar dari KBI menunjukkan peningkatan tajam," kata Peneliti Ekonomi Madya KBI Bandarlampung, Nunu Hendrawanto, di Bandarlampung, Senin.

Uang kartal yang keluar itu, lanjutnya, naik 101,27 persen, yakni dari Rp703 miliar menjadi Rp1,41 triliun.

Menurutnya, dengan perkembangan tersebut, aliran uang kartal di BI Bandarlampung mengalami "net-outflow" sebagaimana siklus atau pola musiman yang terjadi pada triwulan II setiap tahunnya.

Nunu menjelaskan, tingginya uang kartal yang keluar dari BI (outflow) antara lain disebabkan mulai meningkatnya permintaan uang kartal dalam realisasi APBD di triwulan II 2011, terutama untuk membiayai proyek pembangunan, bantuan operasional sekolah, pembayaran gaji pegawai, dan keperluan perbankan dalam rangka pengisian ATM.

Selain itu, adanya peningkatan penarikan uang seiring dengan panen hasil bumi terutama kopi, karet dan lada selama triwulan laporan turut mendorong jumlah outflow. (ANTARA).