Tidak ada Posko Kesehatan BPJS di Bakauheni

id audit BPJS,pelayanan kesehatan,rumah sakit

Tidak ada Posko Kesehatan BPJS di Bakauheni

Pemudik motor di Pelabuhan Bakauheni. (FOTO ANTARA/Kristian Ali)

Merak (Antara Lampung) - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan mendirikan posko kesehatan di Pelabuhan Merak untuk  memberikan pelayanan gratis bagi pemudik Idul Fitri 1436 Hijriyah.
         
"Kami mendirikan posko ini untuk memberikan pengobatan medis bagi penumpang yang menggunakan angkutan bus maupun penyeberangan Merak-Bakauheni," kata Direktur Hukum, Komunikasi dan Hubungan Antar Lembaga BPJS Kesehatan Purnawarman Basundoro.
         
Ia mengatakan, posko kesehatan itu didirikan sejak 13-16 Juli 2015 secara serentak di lima titik padat pemudik.
         
Kelima posko itu adalah di Pelabuhan Merak (Banten), Pelabuhan Soekarno-Hatta (Makassar), Pelabuhan Gilimanuk (Bali), Terminal Kampung Rambutan (Jakarta) dan Terminal Bungurasih (Surabaya).
         
Posko kesehatan itu cukup membantu bagi pemudik setelah menjalani perjalanan jauh merasa kelelahan.
         
"Biasanya karena kelelahan itu kebanyakan pemudik mengalami dehidrasi sehingga menimbulkan gangguan infeksi saluran pernafasan akut (ISPA),  hipertensi maupun penyakit gejala diare," katanya.
         
Pendirian posko tahun ini bertambah dua karena sebelum tiga posko, dan diharapkan  dapat melayani pengobatan medis secara gratis ini membantu para pemudik, katanya.
         
Ia menyebutkan, setiap posko kesehatan itu juga  dilengkapi tenaga dokter, paramedis, ambulance dan petugas BPJS Kesehatan.
         
Jenis pelayanan yang diberikan, kata dia, selain pengobatan juga memberikan  konsultasi kesehatan, fasilitas relaksasi atau istirahat, pemeriksaan kesehatan sederhana dan obat-obatan.
         
Selain itu juga dapat tindakan sederhana yang bersifat darurat dan pemberian rujukan bila diperlukan.
         
"Kami yakin posko kesehatan BPJS menjadikan pilihan pemudik untuk memeriksakan kesehatan maupun pengobatan," katanya.