Dubes: Indonesia dan Rumania saling dukung pencalonan di organisasi dunia

id Dubes Meidyatama Suryodiningrat,Rumania,pencalonan,organisasi dunia

Dubes: Indonesia dan Rumania saling dukung pencalonan di organisasi dunia

Duta Besar RI untuk Rumania merangkap Republik Moldova Meidyatama Suryodiningrat bersama Presiden Rumania Klaus Iohannis di Istana Kepresidenan Cotroceni di Bucharest, Kamis (14/9/2023). (ANTARA/HO-KBRI Bucharest)

Jakarta (ANTARA) - Duta Besar RI untuk Rumania merangkap Republik Moldova Meidyatama Suryodiningrat mengatakan bahwa Indonesia dan Rumania saling mendukung pencalonan untuk keanggotaan dan atau kepemimpinan di berbagai organisasi dunia.

Hal itu disampaikan Dubes Meidyatama dalam pertemuan tête-à-tête dengan Presiden Rumania Klaus Iohannis setelah upacara penyerahan surat kepercayaan (Letters of Credentials) di Istana Kepresidenan Cotroceni di Bucharest pada Kamis (14/9).

"Indonesia-Rumania saling mendukung untuk pencalonan di berbagai organisasi internasional, seperti Dewan HAM PBB dan UNESCO. Indonesia pada prinsipnya setuju dan mengusulkan reciprocal support agreement antara pencalonan Bogdan Aurescu sebagai Judge of International Court of Justice periode 2024–2033 dan pencalonan Indonesia sebagai Anggota Tidak Tetap Dewan Keamanan PBB periode 2029-2030", kata Meidyatama saat dihubungi Antara di Jakarta, Jumat.

Menurut Meidyatama, kedua pihak juga sepakat untuk meningkatkan kerja sama perekonomian, khususnya perdagangan dua arah.

Rumania bagi Indonesia disebutkan merupakan mitra penting di kawasan dan dapat menjadi alternatif mitra impor gandum serta pintu masuk untuk perdagangan dengan negara-negara Kawasan Balkan dan Eropa Timur.

"Hubungan ekonomi dan perdagangan Indonesia dan Rumania berjalan dengan baik. Data KBRI menunjukkan perdagangan bilateral kedua negara pada 2022 mencapai 158,9 juta dolar AS (sekitar Rp2,4 triliun), meningkat 14,6 persen," ujarnya.


Sementara itu, menurut Kantor Presiden Rumania, pada pertemuan dengan Meidyatama, Presiden Iohannis menyambut baik dinamika hubungan bilateral yang baik dalam beberapa tahun terakhir.

Presiden Rumania juga menyoroti minat untuk mendiversifikasi hubungan kedua negara dengan memanfaatkan peluang di sejumlah bidang, seperti lingkungan perdagangan dan bisnis, teknologi, termasuk sektor TI, dan respons situasi darurat.

"Pendidikan merupakan salah satu bidang yang memiliki potensi besar yang harus dimanfaatkan lebih lanjut, berdasarkan tradisi panjang dan semakin banyaknya pelajar Indonesia yang memilih negara kita untuk belajar,” kata Iohannis dalam sebuah pernyataan.