Seorang anak ditemukan tewas setelah diterkam buaya

id Anak diterkam buaya, buaya terkam anak, polres tulang bawang

Seorang anak ditemukan tewas setelah diterkam buaya

Tim gabungan saat menemukan seirang anak yang diterkam buaya. (Antaralampung/ho)

Bandarlampung (ANTARA) - Seorang warga bernama Kholik (15) warga Kampung Bumi Dipasena Agung, Tulang Bawang, Lampung ditemukan dalam keadaan meninggal dunia setelah diterkam buaya.

"Korban ditemukan Minggu (8/1) pukul 21.45 WIB, tidak jauh dari lokasi kejadian," kata Kapolres Tulang Bawang, AKBP Hujra Saumena di Tulang Bawang, Senin.

Dia melanjutkan korban ditemukan dalam keadaan terluka luka gigitan di tangan bagian sebelah kiri. Jasad korban kemudian dievakuasi ke Puskesmas Rawajitu Timur.

Atas peristiwa tersebut, dirinya mengimbau kepada seluruh masyarakat khususnya di wilayah Tulang Bawang agar berhati-hati saat berada di dekat sungai atau kanal-kanal setempat.

"Masyarakat berhati-hati, dan jika menemukan buaya yang masih berkeliaran agar segera melaporkan ke pihak kepolisian," kata dia.

Sebelumnya pada Minggu tanggal 8 Januari 2023 pukul 12.30 WIB, korban diterkam buaya saat memasang jebakan ikan bersama lima rekannya yakni Suprio, Suprianto, Ibnu, Tolaat, dan Saleh di perairan Kanal Bumi Dipasena Agung, Tulang Bawang.

Korban diseret buaya ke dalam air saat dirinya  menceburkan diri ke air untuk menarik jaring yang telah terpasang.

"Saat itu, rekan-rekan korban berusaha menolong namun tidak berhasil," katanya.