FKUB Lampung gelar musyawarah susun program kerja 2021

id Fkub lampung, pemilihan ketua fkub lampung, evaluasi program kerja fkub

FKUB Lampung gelar musyawarah susun program kerja 2021

Musyawarah FKUB Lampung ke-IV sekaligus pemilihan Ketua FKUB Lampung masa bakti 2020-2025. (Antaralampung.com/Damiri)

Saya optimistis akan peningkatan kualitas kerja ke depan agar masyarakat umat beragama selalu rukun, katanya

Bandarlampung (ANTARA) - Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Lampung menggelar musyawarah ke-4 dalam rangka mengevaluasi dan menyusun program kerja tahun 2021 mendatang.

"Dalam musyawarah ke-4 ini kita mengevaluasi program kerja yang lalu dan menyusun program kerja ke depan," kata Wakil Ketua I FKUB Lampung, H Abd Azib Zanim di Bandarlampung, Rabu.

Dia menjelaskan selain mengevaluasi program kerja yang lalu, kegiatan tersebut juga sekaligus melakukan pemilihan Ketua FKUB Lampung untuk masa bakti 2020-2025.

"Ada satu dari tiga kandidat yang telah terpilih untuk memimpin program kerja ke depan. Kandidat terpilih yakni, Muhammad Bahruddin," kata dia.

Zanim menambahkan pemilihan pengurus FKUB masa bakti 2020-2025 tersebut berdasarkan Peraturan Menteri Agama dan Mendagri Pasal 10.

"Yang pasti sesuai dengan maksud dan tujuan organisasi ini yakni menyatukan umat beragama di Lampung. Kita juga tetap pegang pada acuan Permendagri No.8 dan 9 Tahun 2006," kata dia.

Ketua FKUB terpilih, Muhammad Bahruddin mengatakan dirinya siap melanjutkan program FKUB, yakni membangun kerukunan beragama di Lampung.

"Saya optimistis akan peningkatan kualitas kerja ke depan agar masyarakat umat beragama selalu rukun," katanya.

Bahruddin menambahkan selama lima tahun ke depan, ia juga sudah memiliki program kerja yang telah disusun dan diplenokan pada kegiatan tersebut.

"Saya selaku ketua akan berusaha maksimal untuk melaksanakan  program yang telah di susun dengan semangat dan optimisme tinggi. Target kita semua di FKUB ini menjaga kerukunan umat beragama di Lampung," katanya.