BMKG prakirakan Bandarlampung alami hujan lebat disertai kilat dan petir

id bmkg,cuaca hari ini,prakiraan cuaca,hujan indonesia,cuaca selasa

BMKG prakirakan Bandarlampung alami hujan lebat disertai kilat dan petir

Ilustrasi - Seorang pekerja menggunakan payung untuk menghindari hujan saat menyeberang jalan di kawasan Jalan MH Thamrin, Jakarta. (ANTARA/Aprillio Akbar/hp/aa)

Jakarta (ANTARA) - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan hampir seluruh wilayah di Indonesia bakal mengalami hujan mulai dari intensitas ringan hingga lebat pada Selasa (4/4).

Dikutip dari laman resmi BMKG di Jakarta pada Selasa, potensi hujan ringan di siang hari diprakirakan terjadi di Banda Aceh, Serang, Bengkulu, Gorontalo, Bandung, Semarang, Samarinda, Pangkal Pinang, Tanjung Pinang, Ternate, Kupang dan Makassar.

Kemudian untuk Denpasar, Yogyakarta, Surabaya, dan Medan, yang waktu siang harinya berpotensi mengalami hujan dengan intensitas sedang. Sedangkan hujan lebat yang disertai dengan kilat dan petir akan terjadi di Jambi, Bandar Lampung, Mataram serta Manado di siang harinya.