Diskoperindag : Pasokan minyak goreng Minyakita di Lampung Barat terbatas

id Minyakkita,minyak goreng ,Lampung barat

Diskoperindag : Pasokan minyak goreng Minyakita di Lampung Barat terbatas

Minyak goreng merek minyakkita (ANTARA/Riadi Gunawan)

Lampung Barat (ANTARA) - Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Lambung Barat, Tri Umaryani mengatakan pasokan minyak goreng merek Minyakita di wilayah Lampung Barat saat ini terbatas sehingga berdampak pada kenaikan harga salah satu kebutuhan pokok tersebut..

"Ada Minyakita, tapi tidak banyak. Volumenya saat ini terbatas untuk wilayah Lampung Barat," katanya, di Krui Lampung Barat, Selasa (28/02/2023).

Menurut dia, distributor Minyakita juga membatasi pengiriman minyak goreng itu ke pedagang pengece.
 
"Karena memang ini sudah dibatasi pengirimannya oleh distibutor makanya langka," kata dia.

Ia mengungkapkan saat ini harga Minyakita per satu liter di Lampung Barat mencapai Rp16 ribu, atau di atas Harga Eceran Tertinggi (HET) yakni Rp14 ribu/liter.

Sehubungan kelangkaan Minyakita, Diskoperindag sudah melakukan sidak pasar pada Januari lalu.
 
Sementara itu, salah seorang pedagang sembako di Liwa, Lampung Barat, Yani mengatakan, minyak goreng merek Minyakkita sudah sebulan lebih tidak ada di pasar.

"Dari distributor tidak ada barangnya, jadi udah enggak jual. Kita jual minyak goreng merek lain, yang tentu harganya di atas Minyakita," katanya.