Lapas Narkotika peringati HBP dengan menggelar bakti sosial ke panti asuhan

id Lapas narkotika, hbp pemasyarakatan, baksos lapas narkotika

Lapas Narkotika peringati HBP dengan menggelar bakti sosial ke panti asuhan

Lapas Narkotika gelar bakti sosial di panti asuhan. (ANTARA/HO)

Alhamdulillah kami dapat berbagi dengan menyerahkan bantuan berupa kebutuhan pokok dan keperluan sehari-hari bagi anak-anak panti asuhan

Bandarlampung (ANTARA) - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Bandarlampung, menggelar kegiatan bakti sosial kepada anak-anak di Panti Asuhan Bussaina Lampung untuk memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-61.

Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Narkotika Ade Kusmanto mengatakan bakti sosial yang dilaksanakan tersebut merupakan sebagai wujud nyata kepedulian dan semangat berbagi kepada sesama.

"Alhamdulillah kami dapat berbagi dengan menyerahkan bantuan berupa kebutuhan pokok dan keperluan sehari-hari bagi anak-anak panti asuhan," katanya di Bandarlampung, Selasa.

Kegiatan tersebut, lanjut dia, juga diwarnai dengan momen kebersamaan seperti doa bersama serta penyampaian semangat dan motivasi kepada para anak asuh santri dan santriwati.

"Saya menekankan kepada jajaran bahwa pemasyarakatan tidak hanya dalam menjalankan tugas, tetapi juga dalam menebarkan nilai-nilai kemanusiaan. Karena itu, kami berkomitmen bahwa Lapas bukan hanya tempat menjalankan tugas pemasyarakatan, tetapi juga tempat tumbuhnya empati dan kepedulian. Apalagi anak-anak di panti asuhan ini adalah bagian dari kita semua dan sudah seharusnya kita hadir, menyapa, dan berbagi kebahagiaan bersama mereka," kata dia.

Ia menambahkan bahwa kegiatan sosial tersebut tidak hanya menjadi simbol peringatan HBP, tetapi juga momentum untuk membangun karakter dan jiwa sosial seluruh pegawai pemasyarakatan.

“Melalui kegiatan ini kami ingin menanamkan nilai-nilai kemanusiaan kepada seluruh jajaran, bahwa pengabdian kita tidak hanya ditujukan kepada narapidana, tetapi juga kepada masyarakat luas. Semoga apa yang kami berikan hari ini dapat membawa kebahagiaan dan harapan bagi adik-adik kita di Panti Asuhan Bussaina,” katanya.

Baca juga: Kakanwil Ditenpas Lampung tekankan pegawai Lapas Narkotika laksanakan 13 program akselerasi

Baca juga: Empat napi terorisme ikuti kegiatan pembinaan di Lapas Rajabasa

Baca juga: Kakanwil Ditjenpas Lampung resmikan blok hunian di Lapas Kalianda