Banjir rendam 15 kelurahan di Kota Pangkalpinang

id Banjir Pangkalpinang

Banjir rendam 15 kelurahan di Kota Pangkalpinang

BPBD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung membantu evakuasi korban banjir di Pangkalpinang. ANTARA/Aprionis

Pangkalpinang (ANTARA) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mencatat sebanyak 15 kelurahan di Kota Pangkalpinang terendam banjir karena hujan lebat disertai air pasang laut yang tinggi.

"Saat ini kami masih melakukan pendataan rumah-rumah terendam banjir ini," kata Kepala BPBD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Mikron Antariksa di Pangkalpinang, Jumat malam.

Ia mengatakan hujan lebat disertai air pasang laut pada pukul 13.45 WIB hingga sore mengakibatkan rumah-rumah di 15 kelurahan teredam banjir dengan ketinggian air sekitar 30 hingga 50 centimeter.

"Rumah-rumah yang terendam banjir ini memang di kawasan atau tempat-tempat rutinitas bencana banjir jika terjadi hujan lebat disertai air pasang laut," ujarnya.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: 15 kelurahan di Kota Pangkalpinang terendam banjir