BWF pastikan turnamen New Zealand Open 2020 ditunda

id new zealand open, selandia baru open, olahraga terdampak corona

BWF pastikan turnamen New Zealand Open 2020 ditunda

Logo Badminton New Zealand. ANTARA/HO/BWF

Jakarta (ANTARA) - Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) memastikan turnamen New Zealand Open 2020 yang akan diselenggarakan pada 28 April hingga 3 Mei ditangguhkan.

Dikutip dari laman resmi BWF di Jakarta, Selasa, disebutkan bahwa eskalasi wabah COVID-19 secara global telah membuat BWF dan Badminton New Zealand, berkonsultasi dan bermufakat dengan mitra turnamen yang terkait, untuk menangguhkan dan menunda event tersebut.

Kesehatan, keselamatan, dan kesejahteraan semua atlet, rombongan mereka, ofisial, dan komunitas bulu tangkis yang lebih besar tetap menjadi perhatian utama bagi semua.

Pembatasan perjalanan secara ekstrem dan karantina di tempat secara global juga berkontribusi terhadap penangguhan tersebut.

Badminton New Zealand mengatakan keputusan tersebut sesuai dengan keputusan Pemerintah Selandia Baru untuk membantu mengurangi penyebaran COVID-19.

BWF menerima bahwa semua risiko kesehatan, keselamatan, dan logistik yang terkait telah dipertimbangkan oleh penyelenggara turnamen dan Badminton New Zealand dalam mencapai keputusan ini.

Turnamen tersebut adalah event Super 300 pada HSBC BWF World Tour.