Kasus pencurian dengan kekerasan marak di Sabah Balau Lampung Selatan

id Lampung Selatan,Polres Lampung Selatan,Maraknya kasus kejahatan

Kasus pencurian dengan kekerasan marak di Sabah Balau Lampung Selatan

Kapolres Lampung Selatan AKBP Yusriandi Yusrin. (ANTARA/Riadi Gunawan)

Lampung Selatan (ANTARA) - Kepolisian Resor (Polres) Lampung Selatan, Polda Lampung mengoptimalkan pengamanan di Kecamatan Jatiagung dan Tanjung Bintang, karena maraknya kasus pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian dengan pemberatan (curat), dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor) atau 3C di wilayah itu.

Aksi begal motor di Desa Sabah Balau sudah berulangkali terjadi, juga pencurian seperti kasus pencurian mesin pompa, toren dan lainnya.

Kapolres Lampung Selatan AKBP Yusriandi Yusrin, di Kalianda, Rabu, mengatakan pihaknya sudah mengevaluasi terkait maraknya kasus 3C di wilayah itu.

"Iya, sudah kami evaluasi perkara 3C curas, curat, dan curanmor di wilayah Lampung Selatan, termasuk di Tanjung Bintang serta Jatiagung," kata Kapolres.

Karena itu, pihaknya terus memperketat keamanan dan mengoptimalkan penjagaan serta memburu para pelaku tindak kejahatan di wilayah hukum Polres Lampung Selatan.

"Kami terus mengoptimalkan giat preemtif, preventif di lapangan Mas, dan juga kami mengharapkan kerja sama pokdar(kelompok sadar) kamtibmas untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas lingkungannya," kata dia pula.

Kasus pencurian dan pembegalan sering terjadi di wilayah hukum Polsek Tanjung Bintang dan Jatiagung.

Berdasarkan informasi dari sejumlah warga di wilayah itu, dalam kurun waktu dekat sudah banyak peristiwa pembegalan dan pencurian yang terjadi, oleh karena itu perlunya pengamanan dari pihak kepolisian untuk menekan kasus kejahatan.

Tidak hanya kasus pembegalan di jalan raya, sejumlah keluhan dari masyarakat terkait pencurian pun sering terjadi di wilayah itu.