LKC Dompet Dhuafa sambut Hari Ibu dengan buka kelas edukasi kanker serviks

id Dompet Dhuafa, LKC Dompet Dhuafa, Dompet Dhuafa Aceh, Hari Ibu

LKC Dompet Dhuafa sambut Hari Ibu dengan buka kelas edukasi kanker serviks

LKC Dompet Dhuafa sambut Hari Ibu dengan buka kelas edukasi kanker serviksĀ dan kanker Payudara. ANTARA/HO-Dompet Dhuafa

Aceh Besar (ANTARA) - Sambut peringatan hari ibu yang jatuh tanggal 22 Desember, Layanan Kesehatan Cuma-Cuma (LKC) Dompet Dhuafa Aceh adakan kelas edukasi kanker serviks dan kanker payudara di Kawasan Sehat Binaan, Desa Miruek Lamreudeup, Baitussalam, Aceh Besar, pada Selasa (12/12). Kegiatan ini diikuti oleh 48 jiwa warga setempat.

“Alhamdulilah, kami sangat bersyukur dengan adanya kegiatan ini. Banyak sekali manfaat yang kami dapatkan, terutama ilmu dan pemahaman. Semoga kegiatan serupa akan terus ada, mengedukasi kami masyarakat desa. Acara ini menjadi sangat spesial bagi kami ibu-ibu, dan patut menjadi bagian dari pemeriahan hari ibu yang jatuh pada 22 Desember mendatang,” ucap Elvi Safrita salah satu peserta.

Nufus Diana Putri, Penananggung Jawab Kawasan Sehat LKC Dompet Dhuafa Aceh menyatakan, sasaran kegiatan ini adalah wanita usia subur, rentang usia 15-49 tahun. Edukasi yang diberikan berupa pemahaman tentang pentingnya Sadanis (Pemeriksaan Payudara secara Klinis yang dilakukan oleh tenaga kesehatan).

“Pada kesempatan ini kami menghadirkan pemateri yang andal dan profesional, yaitu bidan klinik bersalin. Bidan Riri Febriari turut mendemonstrasikan tata cara pemeriksaan sadanis. Selain itu juga melakukan pemeriksaan terhadap 48 peserta yang hadir,” ucap Nufus.

Nufus menambahkan, lanjutan dari kegiatan ini adalah pelaksanaan IVA Test (Inspeksi Visual Asam Asetat). Peserta yang hadir dan bersedia melakukan pemeriksaan dapat mendaftarkan diri untuk mendapatkan pelayanan. Rencananya, pemeriksaan dilakukan di klinik kesehatan oleh tenaga medis yang andal.

“Tes IVA merupakan pemeriksaan untuk deteksi dini kanker serviks. Pemeriksaan dengan melihat kelainan setelah mengoleskan larutan asam asetat (asam cuka 3-5%). Karena hal ini bersifat sensitif, kami tidak memaksa semua peserta yang hadir untuk melakukan pemeriksaan, hanya kepada yang bersedia saja,” pungkas Nufus.

Selain edukasi, pemeriksaan Sadanis, dan rencana pelaksanaan IVA Test, juga dilakukan penyaluran paket pencegahan kanker yang terdiri dari sayur, buah-buahan lokal, kacang hijau, kacang merah, madu, dan telur. Terlihat peserta yang hadir sangat antusias dan merasa senang dengan adanya kegiatan ini. 


Tentang Dompet Dhuafa

Dompet Dhuafa adalah lembaga filantropi Islam yang berkhidmat dalam pemberdayaan kaum dhuafa dengan pendekatan budaya, welasasih (filantropis) dan wirausaha sosial. Sudah berjalan tiga dekade (30 tahun), Dompet Dhuafa berkontribusi menghadirkan layanan bagi pemberdayaan dan pengembangan umat melalui lima pilar program yaitu pendidikan, kesehatan, ekonomi,  sosial kebencanaan, dakwah dan budaya, serta CSR.