Nakes asal Metro Pusat positif COVID-19

id kasus COVID-19 Metro

Nakes asal Metro Pusat positif COVID-19

Juru Bicara Gugus Tugas COVID-19 Kota Metro, Misnan. (Antaralampung.com/Hendra Kurniawan)

Metro (ANTARA) - Kasus COVID-19 Kota Metro bertambah lagi. Pasien nomor 27 ini berinisial ES (38) asal Kelurahan Hadimulyo Timur, Metro Pusat.

"Iya kembali masuk lagi pasien COVID-19. Pasien berinisial ES (38) warga Kelurahan Hadimulyo Timur, Kecamatan Metro Pusat," kata Juru Bicara Gugus Tugas COVID-19 Kota Metro, Misnan, Senin.

Ia mengatakan, ES merupakan seorang ASN yang bertugas di salah satu rumah sakit di kota setempat.

"Pasien adalah kasus orang tanpa gejala (OTG) dikarenakan tidak ada riwayat bepergian dari luar kota, atau daerah zona merah," paparnya.

Misnan menjelaskan, pasien sebelumnya tidak mengeluhkan sakit, namun karena yang bersangkutan bekerja di rumah sakit, dirinya melakukan rapid test.

Pada tanggal 26 dan 27 September, pasien melakukan dua kali rapid test dengan hasil reaktif. Karena reaktif, pasien kemudian melakukan tes usap.

"Pada tanggal 28 September hasil swab keluar dan yang bersangkutan dinyatakan positif COVID-19," jelasnya.

Misnan menambahkan, kini pasien nomor 27 tersebut menjalani isolasi mandiri di rumahnya karena kondisinya sehat.