Waisai (ANTARA) - Berkunjung ke Kabupaten Raja Ampat, tidak lengkap jika tidak menelusuri Pulau Gam yang memiliki pemandangan bawah laut maupun hutan yang mempesona.
Banyak destinasi wisata di Pulau Gam, namun yang paling terkenal adalah Kampung wisata Sawinggrai karena menjadi kampung tujuan wisata oleh travel yang melakukan tour di Raja Ampat.
Odi salah seorang pemandu wisata Himpunan Pramuwisata Indonesia Raja Ampat di Waisai, Kamis mengatakan, banyak Travel yang menjadikan kampung Sawinggrai di Pulau Gam sebagai kampung wisata tujuan kunjungan wisatawannya.
Dia mengatakan bahwa kampung Sawinggrai banyak dikunjungi wisatawan karena begitu mempesona dan tanpa harus menyelam wisatawan dapat melihat berbagai jenis ikan.
Selain itu, di kampung Sawinggrai wisatawan juga dapat menyanyi dan menari bersama anak-anak lokal setempat dengan penuh senyuman yang membuat selalu dikenang.
Tidak hanya itu, kata dia, jika menyusuri Selat Pulau Gam mengunakan perahu atau kapal wisata wisatawan dapat menikmati gugusan batuan kars dan pemandangan laut yang mempesona.
"Ada pula beberapa Gua kars posil tempat berlindung kelelawar yang bisa dinikmati oleh wisatawan," ujarnya.
Ditambahkan, Kampung Yenbeser Pulau Gam juga terdapat spot menikmati burung cendrawasih merah endemik Raja Ampat menari di waktu pagi dan sore hari.
"Bagi wisatawan yang mengunjungi destinasi wisata di Gam tak perlu Kuatir penginapan karena banyak Homestay milik masyarakat yang siap melayani," tambah dia.
Berita Terkait
Menikmati keindahan Kali Biru, surga di pedalaman Raja Ampat
Sabtu, 11 November 2023 11:04 Wib
Hiu belimbing ditangkarkan di Raja Ampat berkembang baik
Kamis, 1 Desember 2022 8:13 Wib
Paus ditemukan dalam kondisi mati di perairan Raja Ampat
Jumat, 28 Oktober 2022 9:44 Wib
Polisi tangkap tersangka pembunuhan wartawan di Kramat Jati
Senin, 1 Agustus 2022 13:12 Wib
Seorang wartawan dibunuh di Kramat Jati Jakarta
Selasa, 26 Juli 2022 15:10 Wib
Raja Ampat, "rumah" bagi pari terbesar di dunia
Jumat, 25 Maret 2022 6:07 Wib
Alat Geotagging dapat bantu wisatawan Raja Ampat saksikan paus biru
Kamis, 24 Maret 2022 13:28 Wib
COREMAP-CTI rehabilitasi 1.600 meter persegi pesisir Raja Ampat
Kamis, 24 Maret 2022 8:12 Wib