Samsung Hadirkan Layanan Satu Tempat di Bandarlampung

id Samsung

Samsung Hadirkan Layanan Satu Tempat di Bandarlampung

President PT Samsung Elektronic Indonesia Jae Hoon Kwon menggunting pita peresmian Samsung Super Store di Bandarlampung. (ANTARA Lampung/Triono Subagyo)

Bandarlampung, (ANTARA Lampung) - Samsung menghadirkan layanan satu tempat di Bandarlampung guna memenuhi kebutuhan konsumennya di kota tersebut.

President PT Samdung Electronic Indonesia Jae Hoon Kwon, pada peresmian Samsung Super Store, di Bandarlampung, Selasa mengatakan hal tersebut untuk memenuhi kebutuhan pelanggaran dari pemilihan, pemeliharaan, hingga purnajual.

"Kami bisa dihubungi selama 24 jam, kapan pun akan hadir membantu konsumen," kata dia.

Head of CE Retail Samsung, Rozalis Sandang menambahkan Samsung Super Store tersebut untuk yang pertama di Provinsi Lampung, ke dua di Sumatera dan keenam di Indonesia.

Menyinggung dipilihnya Lampung, ia menegaskan tidak ada spesifikasi lokasi dan bagi pihaknya akan terus melakukan ekspansi guna menjangkau pelanggan di mana pun.

"Booming-nya bisnis online tidak akan menyurutkan bisnis secara retail. Sebab, pembeli akan mencari dan melihat secara langsung produk yang diinginkan. Kami hadir memang dibutuhkan oleh konsumen," kata dia.

Sementara itu, untuk membuka cabang di Lampung PT Samsung Electronic Indonesia bekerjasama dengan ILUVA Electronic Center yang berlokasi di Wayhalim, Bandarlampung.

"Memperkuat kerja sama kami dengan iLUVA, dapat mewujudkan visi kami dalam memberikan produk yang inovatif dan layanan terbaik untuk masyarakat Lampung dan sekitarnya," kata Direktur Consumer Electronics PT Samsung Indonesia Agustinus Gunadarma.

Selain super store, konsumen dapat bertemu dengan konsultan produk yang akan memberikan penjelasan kegunaan dan fitur-fitur yang dapat meningkatkan nilai kehidupan di dalam rumah tangga, dunia kerja dan keseharian konsumen.

Dari sisi layanan purna jual, disediakan MySamsung service counter. Konsumen bisa mendapatkan layanan pendaftaran untuk mendapatkan kunjungan servis produk elektronik samsung di rumah, juga layanan pemeriksaan ponsel.

"MySamsung juga menerima keluhan pelanggan selama 24 jam dalam tujuh hari per pekan, melalui telepon, chat, -mail yang dipermudah dengan adanya aplikasi tersebut," kata Asistant PR Manager Jessica Horsan.

Jessica menambahkan, dengan layanan tersebut konsumen dapat menikmati cara yang efektif untuk mengeksplorasi keunggulan dari produk Samsung yang mereka miliki.

Sementara itu, berdasarkan survei yang dilakukan oleh lembaga riset independen Taylor Nelson Survey (TNS), 57 persen konsumen Indonesia memilih brand Samsung sebagai pilihan pertama mobile phone mereka, menempatkan Samsung di posisi Nomor 1 sebagai
brand yang paling dipilih oleh konsumen Indonesia, sedangkan persentase secara
global juga menempati posisi Nomor satu dan telah mencapai 37 persen.