Olimpiade - Chong Wei Kalah, 4 Juta Ringgit Hilang

id olimpiade

Kuala Lumpur (ANTARA LAMPUNG) - Kekalahan pebulutangkis Malaysia Lee Chong Wei dalam final tunggal putra Olimpiade 2012 berarti terlepas pula peluangnya untuk mendapatkan ganjaran senilai empat juta ringgit yang dijanjikan jika ia memenangi partai tersebut.
        
Kalau saja ia berhasil meraih medali emas dalam perlawanan dengan pemain China Lin Dan, Chong Wei bakal mendapat uang tunai dua juta ringgit sumbangan Kementerian Olah Raga dan Pemuda dalam Hadiah Kemenangan Sukan (Shakam) kepada setiap peraih medali emas Olimpiade serta satu  juta ringgit yang dijanjikan oleh sebuah perusahaan perabot, 3V Holdings Sdn. Bhd.
        
Inisiatif Kementerian dan 3V Holdings Sdn Bhd itu bertujuan membakar semangat atlet negara untuk meraih emas Olimpiade, demikian dilaporkan beberapa harian lokal Malaysia, Senin.
        
Chong Wei juga dijanjikan emas batangan senilai dua juta ringgit dari Kelab Raket Kuala Lumpur (KLRC).
        
Selain itu, Chong Wei juga harus melepaskan peluang meraih bonus 500 ribu ringgit dari Persatuan Badminton Malaysia (BAM) serta uang pensiun lima ribu ringgit per bulan yang dijanjikan Telekom Malaysia.
        
Dalam laga melawan Lin Dan yang digelar di Stadion Wembley, London, Minggu (5/8), Chong Wei kalah tipis dengan skor 21-15, 10-21, 19-21.