Atletico Madrid libas Valencia 3-0, Griezmann cetak gol

id Atletico Madrid,Valencia,Liga Spanyol,sepak bola eropa

Atletico Madrid libas Valencia 3-0, Griezmann cetak gol

Selebrasi Antonio Griezmann setelah mencetak gol pertama Atletico Madrid dalam pertandingan Liga Spanyol lawan Valencia di Wanda Metropolitano pada 19 Maret 2023. ANTARA/AFP/PIERRE-PHILIPPE MARCOU

Jakarta (ANTARA) - Atletico Madrid menang telak 3-0 atas Valencia dalam lanjutan pekan ke-26 Liga Spanyol di Wanda Metropolitano, Madrid pada Minggu dini hari WIB.

Tiga gol Atletico masing-masing dicetak oleh Antoine Griezmann, Yannick Carrasco dan Thomas Lemar.

Raihan tiga poin ini tidak mengubah peringkat Atletico di klasemen sementara. Tim asuhan Diego Simeone itu menempati posisi tiga dengan raihan 51 poin, terpaut lima angka dari Real Madrid dan 14 poin dari Barcelona di puncak klasemen, demikian catatan laman resmi LaLiga.

Pewarta :
Editor : Hisar Sitanggang
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.