Tegucigalpa, Honduras (ANTARA) - Lima orang asing termasuk pilot meninggal Sabtu (18/5), ketika pesawat pribadi yang mereka naiki jatuh di laut tak lama setelah lepas-landas dari Pulau Roatan, tujuan wisata di Pantai Atlantik Honduras, kata pemerintah lokal.
Beberapa pejabat memberi keterangan yang bertentangan mengenai kewarganegaraan korban, kata Reuters --yang dipantau Antara di Jakarta, Ahad siang. Juru Bicara Angkatan Bersenjata Jose Domingo Meza mengatakan empat korban berasal dari Amerika Serikat dan yang kewarganegaraan korban kelima belum diketahui.
Layanan darurat setempat mulanya menyatakan semua korban meliputi empat warga negara Kanada dan satu kewarganegaraan korban belum diketahui.
Pemerintah setempat belum memberi keterangan mengenai penyebab kecelakaan itu.
Pesawat tersebut, Piper PA-32-260, terbang menuju Kota Pelabuhan Wisata Trujillo, sekitar 80 kilometer dari Roatan, pulau indah yang sering dikunjungi wisatawan Amerika Serikat, Kanada dan Eropa, kata pemerintah.
Sumber: Reuters
Berita Terkait
Pj Gubernur Lampung sebut perbaikan berbagai sektor naikkan wisatawan
Senin, 21 Oktober 2024 18:08 Wib
Seorang pengunjung meninggal usai atraksi banana boat di Pantai Trenggalek
Senin, 19 Agustus 2024 5:54 Wib
Polisi jamin keamanan wisatawan saat libur hari raya Idul Adha
Selasa, 18 Juni 2024 18:30 Wib
Wisatawan padati objek wisata WTC Lampung Selatan
Selasa, 18 Juni 2024 18:30 Wib
Polisi imbau wisatawan berhati-hati berenang di pantai Pesisir Barat
Senin, 10 Juni 2024 14:41 Wib
Wisatawan tenggelam di pantai
Minggu, 9 Juni 2024 1:23 Wib
Pascatradisi Seba, kawasan Badui dipadati wisatawan
Senin, 3 Juni 2024 8:47 Wib
Jadi tujuan utama wisata, Lampung Selatan target 1 juta wisatawan di 2024
Kamis, 30 Mei 2024 19:25 Wib