Nova rotasi enam pemain timnas U-17 kontra Mariana Utara

id timnas u17 indonesia,piala asia u17 ,kualifikasi piala asia u17,nova arianto

Nova rotasi enam pemain timnas U-17 kontra Mariana Utara

Penampilan timnas Indonesia U-17 di kualifikasi Piala Asia U-17 2025 melawan Kuwait di Stadion Abdullah Al Khalifa, Mishref, Rabu (23/10/2024). ANTARA/HO-PSSI/am.

Jakarta (ANTARA) - Pelatih tim nasional U-17 Indonesia Nova Arianto merotasi enam pemainnya saat berhadapan kontra Kepulauan Mariana Utara pada laga Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 di Stadion Abdullah Al Khalifa, Kuwait, Jumat malam WIB.

Dikutip dari keterangan PSSI di Jakarta, hanya ada lima pemain dari laga versus Kuwait yang dipertahankan oleh Nova yakni kapten I Putu Apriawan, gelandang Muhamad Gholy dan Evandra Florasta, bek Daniel Alfrido serta kiper Dafa Al Gasemi.

Sebanyak enam pemain lainnya akan mencatatkan penampilan perdana sebagai 11 pertama di kompetisi tersebut. Mereka adalah Dafa Zaidan El Fikri, Andi Rachman, I Komang Gelgel, Muhammad Aldyansyah Taher, Fandi Muzaki dan pemain diaspora Lucas Lee.

Lucas Lee merupakan pemain kelahiran Amerika Serikat yang memiliki orang tua berstatus warga negara Indonesia.

Indonesia saat ini berada di posisi kedua Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 dengan tiga poin dari satu laga. Sebelumnya, Indonesia menundukkan tuan rumah Kuwait dengan skor 1-0.

Timnas U-17 Indonesia kalah selisih poin dari pemimpin klasemen Australia yang juga berpoin tiga dari satu pertandingan tetapi unggul selisih gol. Pada laga pembuka, Australia mengalahkan Kepulauan Mariana Utara dengan skor 19-0.

Adapun Australia akan menghadapi Kuwait Sabtu (26/10) dini hari WIB pada laga kedua.

Berikut susunan pemain Kepulauan Mariana Utara kontra Indonesia.

Timnas U-17 Kepulauan Mariana Utara: Edward Arriola III-kiper, Nolan Ngewakl (kapten), Moshe Sikkel, Yutaka Kadokura, Aiden Camacho, Chan Seo Yeom, Mark Costales, Akoni Matsumoto, Taiga Namai-Scoggins, Jayson Tagabuel, Taher Shakir.

Timnas U-17 Indonesia: Dafa Al Gasemi-kiper, Dafa El Fikir, I Putu Apriawan (kapten), Daniel Alfrido, Andi Rachman, Evandra Florasta, Lucas Lee, Muhamad Gholy, I Komang Gelgel, Muhamad Aldyansyah Taher, Fandi Ahmad Muzaki.

Laga tersebut akan dipimpin wasit Mahmoud Alsawalmeh dari Yordania.
 

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Timnas U-17 Indonesia vs Mariana Utara, Nova Arianto rotasi enam pemain