Kota Batu, Jawa Timur (ANTARA) - Pemerintah Kota Batu, Jawa Timur, mencanangkan program Pekarangan Pangan Lestari (P2L) dalam upaya untuk mewujudkan kemandirian pangan bagi masyarakat di wilayah tersebut.
Penjabat (Pj) Wali Kota Batu Aries Agung Paewai di Kota Batu, Jumat mengatakan bahwa program P2L tersebut, menjadi salah satu upaya Pemerintah Kota Batu untuk meningkatkan produktivitas dan kemandirian masyarakat.
"Melalui P2L ini, kita harapkan masyarakat semakin produktif, karena jika pemerintah memberikan bantuan berupa uang tunai, tidak akan ada habisnya," kata Aries.
Pekarangan Pangan Lestari diwujudkan dengan mengoptimalkan pekarangan rumah atau lahan kosong, untuk pembudidayaan tanaman sesuai kebutuhan pangan keluarga, seperti cabai, terong, seledri, bawang prei dan lainnya.
Aries menjelaskan, Pemerintah Kota Batu juga berkomitmen untuk mendorong kemandirian pangan sebagai salah satu cara untuk menekan tingkat inflasi dan meningkatkan perekonomian masyarakat di wilayah Kota Batu.
Menurutnya, dalam program P2L tersebut, Pemerintah Kota Batu akan memberikan bantuan berupa bibit dan pupuk untuk dipergunakan pada lahan-lahan kosong. Ia berharap, hasil panen dari program tersebut bisa dikonsumsi masyarakat atau sebagian dijual ke pasar.