Bandarlampung, (ANTARA Lampung) - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan mengapresiasi kinerja PT Pertamina (Persero) terkait keamanan stok dan pasokan bahan bakar minyak pada arus mudik Lebaran 2017.
"Saya mengapresiasi kinerja Pertamina yang telah bekerja esktra keras menyediakan kebutuhan serta keamanan stok maupun pasokan BBM selama arus mudik dan balik Lebaran," katanya saat kunjungan kerja ke Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Panjang, Bandarlampung, Sabtu.
Kunker Menteri ESDM bertujuan memantau dan memastikan keamanan pasokan BBM menghadapi arus balik pasca libur Lebaran 2017, khususnya di Wilayah Sumatera Bagian Selatan.
"Ini mestinya hari terakhir arus balik dari arah Sumbagsel ke Pulau Jawa. Kami ingin memastikan pasokan BBM tidak ada gangguan. Terutama pemudik yang menggunakan motor, mobil, angkutan darat lainnya seperti bus dan sebagainya," ujarnya.
Terkait pengelolaan dan pasokan BBM dan elpiji selama libur Lebaran 2017 , Ia mengatakan jauh lebih bagus dari tahun-tahun sebelumnya. Hampir tidak ada kekurangan pasokan BBM dan LPG dalam jangka waktu yang panjang.
"Secara umum, tahun ini, khususnya tentang pasokan BBM jauh lebih bagus dari tahun-tahun lalu. Kekurangan di tiap daerah, termasuk LPG hampir tidak ada, sangat minimal sekali. Tidak sampai ada suatu daerah yang kekurangan dalam jangka waktu yang panjang. Kalau ada satu atau dua titik mungkin kekurangannya itu tiga jam, karena terlambat dalam pengiriman. Tidak sampai satu hari," ungkap Jonan.
Mengenai kebijakan harga BBM, Menteri ESDM menegaskan Pemerintah telah menetapkan mulai 1 Juli hingga 30 September 2017 mendatang harga BBM tidak mengalami perubahan.
"Sudah ada (penetepannya) per 1 Juli. BBM penugasan, premium RON 88, Pemerintah menetapkan harga ecerannya tidak naik, tetap Rp6.450 per liter, sampai 30 September. Kalau yang Public Service Obligation (PSO), Solar 48 juga tetap, Rp5.150 per liter. Ini sesuai arahan Presiden," katanya.
Dalam kunjungan kerja tersebut, Menteri Jonan juga berdiskusi dengan awak mobil tangki BBM yang tetap bertugas saat lebaran.
