Bandarlampung (ANTARA) - Institut Teknologi Sumatera (Itera) kembali melahirkan sarjana baru sebanyak 583 lulusan untuk ketiga belas kalinya dan menginginkan para wisudawan ini bisa berdaya saing global.
Rektor Itera Prof. Dr. I Nyoman Pugeg Aryantha, dalam sambutannya, di Lampung Selatan, Sabtu, menyampaikan harapannya untuk para wisudawan agar menjadi insan-insan yang luhur dan menjadi pemimpin yang berkualitas, memiliki daya saing global, dan berguna bagi masyarakat.“Lulusan-lulusan Itera harus menjadi pemimpin-pemimpin yang yang berkualitas dan memiliki daya saing global,” ujar Rektor.
Selain itu, Rektor juga menyampaikan keberhasilan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dimana para mahasiswa dilatih untuk dapat belajar dan mengembangkan minat sesuai dengan kebutuhan di dunia kerja.
Pada momen tersebut juga terdapat beberapa mahasiswa Itera yang berprestasi dengan mengikuti perlombaan-perlombaan skala nasional yang diselenggarakan oleh kampus-kampus ternama.
“Dari prestasi-prestasi yang dimiliki oleh mahasiswa Itera dari berbagai perlombaan berskala nasional, ini menunjukkan PTN muda seperti Itera bukan menjadi sebuah alas an untuk meraih prestasi,” ujar Rektor.
Pada kesempatannya, perwakilan wisudawan Dewi Nawang Sari (Teknik Geomatika) menyampaikan kesan pesannya selama menempuh studi di Itera yang menjadi pengalaman tersendiri bagi tiap wisudawan sebagai bekal untuk mengabdi pada masyarakat.
“Semoga kita terus berkembang dan mengamalkan ilmu pengetahuan yang sudah didapatkan di bangku perkuliahan, “ ucap Dewi.
Kegiatan Wisuda Periode ke-13 Program Sarjana Itera dipusatkan di Aula Gedung Kuliah Umum (GKU) ITERA, Sabtu, 18 Maret 2023. Sejak pertama wisuda pada tahun 2016 sampai dengan wisuda ke-13, Itera telah meluluskan sebanyak 3.515 sarjana dari berbagai program studi yang ada di Itera, dan siap membangun Sumatera dan Indonesia.