Shalat Id di Lampung berlangsung khusyuk

id Shalat idul Fitri lampung, lebaran 2024, pemprov lampung

Shalat Id di Lampung berlangsung khusyuk

Pelaksanaan shalat Idul Fitri 1445 Hijriah di Lapangan Saburai Enggal Kota Bandarlampung. Bandarlampung, Rabu (10/4/2024). ANTARA/Ruth Intan Sozometa Kanafi.

Bandarlampung (ANTARA) - Pelaksanaan shalat Idul Fitri 1445 Hijriah di Lampung yang salah satunya terlaksana di Lapangan Saburai, Enggal Kota Bandarlampung, Rabu dengan khusyuk.
 
Khusyuknya pelaksanaan shalat Idul Fitri 1445 Hijriah di Lapangan Saburai itu dimulai sejak pukul 06.40 WIB dimana masyarakat mulai datang ke lapangan tersebut hingga pukul 08.00 WIB ibadah usai.
 
Ibadah yang dihadiri oleh ribuan masyarakat kota setempat pun dihadiri oleh Gubernur Lampung bersama unsur Forkopimda Provinsi Lampung.

Ucapan syukur atas terlaksananya shalat Idul Fitri dengan lancar pun diucapkan oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Lampung Puji Raharjo di Bandarlampung.
 
"Kita patut bersyukur atas kerukunan yang terjalin hari ini, sehingga bisa bersama-sama merayakan Idul Fitri 1445 Hijriah dengan penuh sukacita," ujar Puji Raharjo.
 
Ia mengatakan keharmonisan dan kerukunan umat beragama menjadi modal besar bagi Provinsi Lampung agar tetap bisa menjaga stabilitas serta kemajuan daerah.
 
"Modal besar stabilitas serta kemajuan daerah ini adalah terbentuknya kerukunan, ketertiban, dan keamanan yang dijaga oleh kita semua," tambahnya.

Ia pun mengajak seluruh umat dapat mewujudkan kerukunan serta keharmonisan terutama di hari yang fitri ini.
 
Tanggapan atas lancar terlaksananya shalat Idul Fitri di Lampung pun dikatakan oleh salah seorang warga Fikri.
 
 
"Bersyukur bisa melewati puasa dengan lancar dan hari ini bisa melakukan shalat Idul Fitri bersama keluarga," ujar Fikri.

Ia mengharapkan dengan adanya Idul Fitri 1445 Hijriah masyarakat bisa makin menjaga kebersamaan dan kerukunan antarumat beragama.