Kupang optimistis pariwisata Pantai Liman berkembang pesat

id ntt,kupang

Kupang optimistis pariwisata Pantai Liman berkembang pesat

Pemandangan alam Pantai Liman, Pulau Semau, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur yang memiliki panorama alam yang indah. (Antara/HO-Humas Pemkab Kupang/Jhon Humau.)

Kupang (ANTARA) - Wakil Bupati Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Jerry Manafe optimistis Pantai Liman di Pulau Semau akan menjadi lokasi wisata yang ramai dikunjungi wisatawan setelah kawasan wisata itu dilengkapi lima unit tempat penginapan yang dibangun pemerintah NTT.

"Pemerintah Kabupaten Kupang mengapresiasi terhadap terobosan yang dilakukan Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat yang membangun lima unit cotage atau penginapan di Pantai Liman," kata Wakil Bupati Kupang, Jery Manafe di Pulau Semau, Jumat.

Ia mengatakan,adanya fasilitas penginapan di Desa Uitiuhtuan, Kecamatan Semau Selatan menjadi daya tarik bagi wisatawan nusantara maupun mancanegara untuk datang berwisata ke Pantai Liman yang memiliki pemandangan wisata alam pantai yang eksotik.

Pantai Liman di Pulau Semau kata dia, selalu menjadi lokasi wisata bagi wisatawan mancanegara khususnya dari Australia karena terkenal dengan panorama alam pantai yang indah.

Jerry Manafe mengatakan, pembangunan sektor pariwisata di Pulau Semau sudah mulai mengeliat dengan adanya pembangunan fasilitas umum dalam kawasan wisata yang semakin memadai sehingga wisatawan menjadi nyaman selama berkunjung ke Pantai Liman yang menjadi salah satu lokasi wisata unggulan Kabupaten Kupang.

"Infrastruktur jalan menuju lokasi wisata yang sudah mulai dibangun memudahkan wisatawan untuk mendatangi Pantai Liman,"tegas Jerruy Manafe dihadapan Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat.

Baca juga: Reklamasi Ancol menggunakan tanah kerukan sungai di Jakarta

Dia mengatakan, percepatan pembangunan di Pulau Semau yang semakin pesat tidak terlepas dari peran Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat yang memberikan perhatian serius terhadap pembangunan sektor pariwisata di daerah itu.

Ia mengatakan, pembangunan wisata di Pantai Liman menjadi daya dorong bagi Pemerintah Kabupaten Kupang untuk melakukan penataan terhadap sektor pariwisata di kabupaten yang berbatasan dengan wilayah Oecusse, Timor Leste itu.
Wakil Bupati Kupang, Nusa Tenggara Timur, Jerry Manafe menyematkan selendang tenun ikat khas NTT kepada Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat saat tiba di Pulau Semau, Jumat (3/7/2020) (Antara/HO-Humas Pemkab Kupang/Jhon Humau.)


"Wilayah Kabupaten Kupang memiliki banyak destinasi wisata alam yang indah yang bisa dijadikan lokasi wisata bagi wisatawan," kata Jerry Manafe.

Ia berharap para wisatawan yang datang berwisata ke daerah itu untuk tetap memperhatikan aturan protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemeirntah dalam mencegah terjadinya penyebaran COVID-19.

"Penerapan protokol kesehatan dalam mencegah penyebaran COVID-19 diberbagai obyek-obyek wisata harus dilakukan secara serius sehingga daerah ini bebas dari paparan COVID-19,"tegas Jerry Manafe. ***1***