Ribuan Warga Padati Karnaval Festival Skala Brak

id pawai budaya, sklaa brak, liwa lampung barat

Ribuan Warga Padati Karnaval Festival Skala Brak

Ribuan warga Kabupaten Lampung Barat memadati karnaval budaya Festival Skala Brak Sabtu, 10 Oktober 2015 (FOTO ANTARA Lampung/SatpolPP Kabupaten lampung Barat)

...Hitung-hitung hiburan dengan menyaksikan pawai budaya ini, apalagi pesertanya masih kebanyakan anak-anak...
Liwa, Lampung  (ANTARA Lampung) - Ribuan warga Kabupaten Lampung Barat, Lampung Sabtu memadati karnaval budaya Festival Skala Brak.

Masyarakat memadati sepanjang jalan yang dilalui arak-arakan karnaval budaya tersebut.

Reza, warga Kota Besi Kecamatan Belalau mengaku sengaja datang untuk menyaksikan pawai budaya itu.

"Hitung-hitung hiburan dengan menyaksikan pawai budaya ini, apalagi pesertanya masih kebanyakan anak-anak," kata dia lagi.

Selain karmaval, ia datang ke Liwa, Ibu Kota Kabupaten Lampung Barat untuk melihat Sekura Cakak Buah.

"Sekura Cakak Buah ini merupakan panjat pinang yang menggunakan topeng sehingga sangat menarik perhatian masyarakat," ujarnya pula.

Karnaval budaya diikuti oleh para pelajar dari sekolah se-Kabupaten Lampung Barat.

"Karnaval ini merupakan rangkaian perayaan HUT ke-24 Kabupaten Lampung Barat," ujar Kabag Humas Pemkab Lampung Barat Burlianto Eka Putra.

Ia menyampaikan bahwa penutupan Festival Skala Brak akan diakhiri dengan pesta rakyat yang menghadirkan artis ibu kota Zaskia Gotik.