China menyapu bersih emas loncat indah Kejuaran Akuatik Dunia

id Loncat Indah, Kejuaraan Dunia Akuatik,Yang Jian

China menyapu bersih emas loncat indah Kejuaran Akuatik Dunia

Atlet loncat indah China Yang Jian merebut medali emas nomor menara 10m putra dalam final di Duna Arena di Budapest, Hungaria, 3 Juli 2022. (AFP/FERENC ISZA)

Jakarta (ANTARA) - China menyapu medali emas loncat indah Kejuaraan Akuatik Dunia di Budapest pada Minggu saat Yang Jian mempertahankan gelar menara 10m.

Atlet berusia 28 tahun yang juga memenangkan medali perak Olimpiade Tokyo tahun lalu, finis dengan total 515,55 poin untuk mengalahkan atlet Jepang Rikuto Tamai yang masih berusia 15 tahun dengan selisih 27,55 poin.

Emas Yang Jian itu membuat China mendapatkan medali emas loncat indah ke-13 dari kejuaraan tersebut.




Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: China sapu bersih emas loncat indah Kejuaran Dunia Akuatik