UNU Lampung beri penghargaan terbaik kepada pewarta Antaralampung

id Lampung, unu, wisuda,unu lampung

UNU Lampung beri penghargaan terbaik kepada pewarta Antaralampung

Wakil Rektor UNU Lampung Willy mewakili Rektor UNU Lampung Dr Nasir menyerahkan piagam penghargaan jurnalis terbaik, di Lampung Timur, Sabtu (19/12/20) (Antaralampung/HO)

Alhamdulillah, terima kasih kepada Pak Rektor dan UNU Lampung
Bandarlampung (ANTARA) - Rektor Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Lampung Dr Nasir SPd MPd memberikan penghargaan jurnalis terbaik kepada pewarta Antaralampung Muklasin pada acara wisuda perdana mahasiswa universitas setempat, di Lampung Timur, Sabtu.

Penghargaan jurnalis terbaik juga diberikan Rektor UNU Lampung Dr Nasir kepada Erwanto Pemimpin Redaksi Bumi1.com.

Keduanya juga tercatat sebagai mahasiswa yang telah lulus dan mengikuti wisuda UNU Lampung itu.

Penghargaan itu diberikan atas kontribusi keduanya dalam mempromosikan UNU Lampung melalui karya tulisnya kepada masyarakat luas.

"Alhamdulillah, terima kasih kepada Pak Rektor dan UNU Lampung yang telah memberikan penghargaan kepada kami," ujar Muklasin.

Menurut Muklasin, sudah menjadi kewajiban seorang insan pers mendukung kemajuan dunia pendidikan khususnya di wilayah Lampung Timur.

Erwanto menyampaikan pula terima kasih banyak atas penghargaan yang diberikan oleh Rektor UNU Lampung.

"Ini kado terindah, karena berbarengan dengan wisuda," katanya pula.

UNU Lampung menyelenggarakan wisuda dalam jaringan (daring).

Sebanyak 200 mahasiswa dari tiga fakultas mengikuti wisuda daring itu.

Sebanyak 12 mahasiswa mengikuti wisuda tatap muka atau luar jaringan (luring), sisanya melalui daring dari rumah masing-masing.
Baca juga: Mahasiswa UNU Lampung galakkan gemar baca buku kepada wisatawan
Baca juga: Tahun ajaran baru, UNU Lampung telah menerima ribuan mahasiswa baru