Situng KPU: Prabowo-Sandiaga raih 55,22 persen di Tanggamus Lampung

id Situng KPU,Pemilu 2019 di Lampung

Situng KPU: Prabowo-Sandiaga raih 55,22 persen di Tanggamus Lampung

Data sementara yang masuk ke Situng KPU (Antaralampung.com/KPU)

Bandarlampung (ANTARA) - Pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden RI Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno memimpin sementara perolehan suara Pemilu 2019 di wilayah pemilihan Kabupaten Tanggamus, Provinsi Lampung dengan meraih suara sebanyak 55,04 persen.

Menurut Sistem Informasi Penghitungan Suara (Situng) KPU, Sabtu pukul 09.15 WIB, Pasangan Calon Presiden-Calon Wakil Presiden Nomor Urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno mendapatkan 85.883 suara, sedangkan pasangan Capres-Cawapres Nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin meraih suara sebanyak 44,96 persen atau 70.161.
 
Suara yang dihitung berasal dari 900 TPS yang masuk ke Situng KPU. Jumlah TPS Pemilu 2019 di Kabupaten Tanggamus mencapai 1.975. Dengan demikian, data TPS yang masuk baru dari 45,56 persen dari wilayah pemilihan Kabupaten Tanggamus.