Jakarta (ANTARA) - Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengatakan dirinya secara resmi telah mendapat lampu hijau dari Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartato untuk maju menjadi calon gubernur Jakarta.
"Saya tadi diminta secara resmi untuk maju sebagai gubernur daerah khusus Jakarta dari partai Golkar. Jadi informal nya begitu," kata pria yang akrab disapa RK usai bertemu dengan Airlangga di kompleks Widya Chandra, Jakarta Selatan, Kamis.
RK menjelaskan, pengumuman secara formal terkait dirinya maju sebagai calon gubernur Jakarta akan diumumkan setelah Koalisi Indonesia Maju (KIM) menemukan calon wakil gubernur pendampingnya.
Hingga saat ini, KIM dan Partai Golkar masih menggodok siapa saja sosok yang tepat untuk mendampingi Ridwan Kamil.
RK sendiri mengaku tidak diminta partai untuk mencari sosok wakil yang tepat guna mendampingi dirinya di pilkada Jakarta. Dirinya mengaku siap dipasangkan dengan siapapun.
"Saya itu dua kali pilkada dengan wakil saya, saya harmonis. Saya itu mencintai setelah menikahi, siapapun yang tadi dijodohkan poinnya itu oleh koalisi kepada saya. Saya mah sudah teruji terbukti insya Allah pasti harmonis," kata RK.
Sebelumnya, Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan bahwa partai-partai yang tergabung dalam KIM Plus telah sepakat untuk mengusung mantan gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil untuk maju sebagai bakal calon gubernur dalam Pilkada Jakarta 2024.
"KIM Plus sudah muncul satu nama, yaitu Ridwan Kamil untuk pilkada DKI Jakarta," kata Dasco di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (5/8).
Namun, dia belum menyebutkan partai-partai baru dalam KIM Plus selain partai-partai politik dalam KIM pada Pilpres lalu.
Dia mengatakan bahwa partai-partai "plus" dalam KIM Plus itu akan disampaikan dalam beberapa hari ke depan.
"Untuk wakilnya (Ridwan Kamil) nanti mungkin sehari dua hari kita akan sampaikan ke media," kata dia.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Ridwan Kamil secara resmi diusung Golkar jadi calon gubernur Jakarta
Berita Terkait
Sekjen Gerindra sebut Pramono Anung bukan lawan enteng bagi RK
Kamis, 29 Agustus 2024 22:29 Wib
Pengamat: Anies diuntungkan jika dipasangkan dengan Rano Karno
Senin, 26 Agustus 2024 14:46 Wib
Cak Imin minta Anies sabar hadapi Pilkada Jakarta 2024
Selasa, 20 Agustus 2024 5:58 Wib
12 partai resmi mengusung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta
Senin, 19 Agustus 2024 17:10 Wib
Ridwan Kamil akan deklarasi Pilkada Jakarta Senin malam
Senin, 19 Agustus 2024 5:50 Wib
PKB sebut sudah final bersama Gerindra dukung Ridwan Kamil
Minggu, 18 Agustus 2024 18:57 Wib
Pengamat sebut kehadiran Ridwan Kamil bisa jegal Anies di Pilkada Jakarta
Senin, 5 Agustus 2024 13:54 Wib
Golkar beri sinyal usung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta
Sabtu, 3 Agustus 2024 5:37 Wib