Pelari Zohri lolos ke ronde satu Olimpiade Paris 2024

id sprinter zohri, lalu muhammad zohri

Pelari Zohri lolos ke ronde satu Olimpiade Paris 2024

Sprinter Indonesia Lalu Muhammad Zohri. (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)

Jakarta (ANTARA) - Pelari putra andalan Indonesia Lalu Muhammad Zohri lolos ke ronde satu Olimpiade Paris 2024 setelah finis kedua di nomor 100 meter dengan catatan waktu 10,35 detik dalam laga pendahuluan (preliminary), Sabtu waktu setempat.

"Alhamdulillah lolos ke ronde satu. Harapan saya bisa mencatatkan waktu lebih bagus lagi," ujar Zohri dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta.

Dalam laga itu, Zohri sempat memimpin namun dikejar pelari asal Saint Kitts and Nevis yakni Naquille Harris yang finis pertama dengan catatan waktu 10,33 detik.

"30-40 meter mau finis itu yang krusial," ujarnya.

Ia mengatakan saat latihan dalam masa pemusatan latihan di Jakarta, ia berupaya keras untuk bisa menjaga stabilitas kecepatan ketika berada pada puncak kecepatan.

Namun masa latihan juga dihadapkan dengan kendala berupa tempat latihan yang tidak memadai sehingga harus berpindah dari sebelumnya di Stadion Madya, Kawasan Stasion Utama Gelora Bung Karno.

"Ya kendalanya di tempat latihan kita harus pindah ke Ragunan latihan bareng tim DKI Jakarta," ujarnya.

Ia menambahkan, dirinya fokus untuk laga selanjutnya agar bisa tampil maksimal dengan mencatatkan waktu terbaik.

"Saya enggak memikirkan penonton, yang penting main semaksimal mungkin, sampe finis ya sudah," ujarnya.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Finis kedua, Pelari Zohri lolos ke ronde satu Olimpiade Paris