Pj Gubernur Lampung ajak ASN jangan ikut politik praktis

id ASN lampung, cegah politik praktis, Pemprov lampung

Pj Gubernur Lampung ajak ASN jangan ikut politik praktis

Penjabat (Pj) Gubernur Lampung Samsudin saat memberi keterangan. ANTARA/Ruth Intan Sozometa Kanafi.

Netralitas aparatur sipil negara merupakan pondasi utama dalam menjaga integritas dan keadilan dalam demokrasi
Bandarlampung (ANTARA) - Penjabat (Pj) Gubernur Lampung Samsudin mengajak aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung untuk tidak ikut serta dalam politik praktis.
 
"Sebagai pelayan masyarakat aparatur sipil negara harus menjaga agar tidak terlibat dalam politik praktis. Dan tetap menjunjung tinggi profesionalisme serta integritas," ujar Samsudin di Bandarlampung, Senin.

Ia mengatakan aparatur sipil negara harus senantiasa mengutamakan kepentingan masyarakat di atas segalanya sebagai pelayan masyarakat.
 
"Kedudukan seorang aparatur sipil negara yaitu harus bebas dari pengaruh dan intervensi semua golongan dan partai politik sesuai dengan Undang–Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2023," katanya.
 
Dia pun mengimbau kepada seluruh aparatur sipil negara untuk menjaga netralitas dalam menghadapi perhelatan besar pemilihan kepala daerah baik itu pemilihan gubernur dan wakil gubernur, walikota dan wakil walikota serta bupati dan wakil bupati.
 
"Netralitas aparatur sipil negara merupakan pondasi utama dalam menjaga integritas dan keadilan dalam demokrasi," ucap dia.
 
Menurut dia, aparatur sipil negara pun harus selalu menjunjung tinggi kedisiplinan serta komitmen untuk bekerja dengan penuh dedikasi dan tanggung jawab. Dengan penerapan kedisiplinan tersebut para aparatur sipil negara telah mencerminkan kualitas pelayanan yang diberikan kepada masyarakat Lampung.
 
"Kita ini adalah pelayan masyarakat. Maka sudah selayaknya pada saat masyarakat membutuhkan, kita hadir terdepan untuk membantu masyarakat, mempermudah urusan masyarakat," ujar dia.
 
Dia berharap kepada seluruh aparatur sipil negara di lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung untuk dapat bekerjasama, bersinergi, bahu membahu dengan penuh semangat dan kebersamaan untuk membangun Provinsi Lampung.
 
"Mari bekerjasama, bergandengan tangan untuk bekerja lebih baik lagi, lebih melayani lagi dan kita semua aparatur sipil negara terdepan dalam melayani masyarakat, semoga kita dapat bersinergi untuk menciptakan pembangunan di segala bidang," tambahnya.
 
 Baca juga: Pj Gubernur Lampung sebut 26 RUU kabupaten/kota masih dikaji

Baca juga: Pj Gubernur Lampung: Pemerintah daerah harus bergandeng tangan jalankan program

Baca juga: Pj Gubernur Lampung harapkan Pilkada dapat berjalan kondusif